Fimela.com, Jakarta Nina Zatulini sedang bahagia. Jelang pernikahannya dengan Chandra Tauphan, Nina menggelar pengajian di kediamannya, Rabu (20/1/2016). Nina mengabarkan acara tersebut melalui akun Instagramnya.
"pengajian menjelang pernikahan hari ini..." jelas Nina sebagai keterangan foto.
Baca Juga
Ada beberapa foto yang diunggah Nina dalam akun media sosialnya itu. Pertama, foto dirinya bersama dua orang ibu yang sedang memperlihatkan kotak makanan. Nina berdiri di tengah dengan busana dan kerudung warna pink.
Advertisement
Kedua, Nina mengunggah foto dirinya tanpa ada orang lain. Sambil tersenyum, Nina terlihat memegang makanan, salah satunya berbentuk 'cinta' warna kuning.
"Alhamdulillah lancar pengajian hari ini," kata Nina sebagai keterangan foto.
Ketiga, foto Nina sedang menyerahkan makanan dalam kotak kepada para jemaah yang hadir dalam pengajian tersebut. Nina bahagia dengan acara pengajian tersebut yang berlangsung lancar.
Nina Zatulini melangsungkan akad nikah dengan Chandra Tauphan pada Jumat, (22/2/2016). Sementara hari berikutnya, mereka akan menggelar acara resepsi, Sabtu (23/1/2016). Rencananya, akad nikah akan berlangsung di Hotel Grand Mahakam, sedangkan resepsi di Hotel Mulia, Jakarta.