Fimela.com, Jakarta Bicara tentang gonta-ganti personil dalam sebuah grup tentu menjadi hal yang wajar. Namun, ketika menyinggung JKT48, bisa menjadi pengecualian karena grup ini masih bisa menjaga kekompakannya sampai saat ini.
Dan ternyata mereka memiliki jurus tersendiri untuk menjaga kekompakan. Diakui oleh personil dari Jepang, Haruka, antara sesama personil JKT48 sudah terjalin rasa kekeluargaan yang sangat kental.
"Karena kita kan tiap hari latihan, terus pulang sekolah ketemu sama member lain, jadi udah kaya keluarga sendiri sama member yang lain," kata Haruka di preskon Dahsyatnya Awards 2016, Taman Budaya Tionghoa, TMII, Jakarta Timur, Selasa (19/1).
Advertisement
Baca Juga
- Drama Baekhyun EXO dan IU Rampungkan Tahap Produksi
- Kasar dan Vulgar, Film Deadpool Terancam Sulit Masuk ke China
- Anang Hermansyah dan Ashanty Ingin Tambah Anak
Karena rasa kekeluargaan tersebut, setiap personil JKT48 rela menanggalkan ego mereka masing-masing. Saling mengerti dan tahu kondisi antar personil adalah hal yang mesti dilakukan oleh Melody Dkk.
"Kita selalu tahu kita mau ngapain, maju kaya gimana, terus saling tahu kondisi teman kita kaya gimana. Makanya kalau misal Haruka lagi bete, kita gak ganggu dia dan tahu satu sama lain," tukas Sania.
"Kita kan masing-masing beda generasi. Kalau ada perseturuan, kita ada yang menghibur, ada yang cari aman. Terus jadi besoknya udah lupa," imbuh Melodi.
Mimpi merupakan satu hal yang bisa menyatukan grup pelantun Heavy Rotation itu. Setiap personil merasa perlu untuk menjaga keseimbangan, meraih mimpi bersama-sama tanpa harus saling menjatuhkan.
"Uniknya, kita juga sebenarnya kan meraih mimpi di sini. Kita harus bersaing dengan yang lain, tapi tidak menjatuhkan sama yang lain. Kita justru bersaing secara sehat dan saling mendukung satu sama lain," tandas Melodi JKT48.