Fimela.com, Jakarta Selalu ada kejadian lucu di setiap momen malam anugerah penghargaan, tak terkecuali di Golden Globes Awards 2016 yang digelar Minggu (10/1/2016) malam, waktu setempat. Salah satunya ketika Lady Gaga memenangkan gelar sebagai Aktris Terbaik untuk kategori Film dan Serial TV, melalui perannya di American Horror Story: Hotel.
Ketika namanya dibacakan, Gaga segera berdiri dan berjalan menuju podium dengan wajah terharu. Seperti lazimnya para pemenang, sang Mother Monster itu pun memberikan sebuah pidato kemenangan yang menyentuh.
Advertisement
Baca Juga
- Bukti Keseriusan Harry Styles dengan Karier Solonya
- Pesona Miley Cyrus Ketika 'Menjelma' Jadi Lana Del Rey
- Datang ke Golden Globes, Katy Perry: Aku Bawa 'Bola'-ku Sendiri
Namun, bukan itu yang berhasil mencuri perhatian di Golden Globes kali ini. Alih-alih mengingat reaksi dan pidato Gaga, orang-orang justru terpana pada ekspresi Leonardo DiCaprio saat Gaga berjalan melewatinya. Ya, untuk menuju podium dan menerima piala Gaga memang harus melewati beberapa meja yang diisi oleh sederet aktor/aktris papan atas Hollywood. Salah satunya adalah meja yang ditempati Leo.
Dalam sejumlah video yang beredar di dunia maya, terlihat Leo yang tengah bersenda-gurau dan tertawa pada seseorang yang duduk di sebelahnya. Namun, sesaat kemudian Gaga lewat dan sedikit menyenggol tubuhnya.
Leonardo DiCaprio’s face when Lady Gaga walked by him to accept her award is everything https://t.co/IUCN8ei1cd pic.twitter.com/fQaHly8nbY
— BuzzFeed (@BuzzFeed) January 11, 2016
Saat itulah Leo langsung menarik tangannya dari sandaran kursi dan menampakkan raut wajah yang menunjukan rasa takut bercampur geli - sungguh sangat sulit diartikan dalam kata-kata. Dan ketika Gaga semakin menjauh, sorotan mata Leo terus mengikuti Gaga sambil menahan tawa dengan cara menutupi mulutnya dengan tangan.
Namun, Gaga yang sedang merasa berbahagia sepertinya tak menyadari semua itu. Lady Gaga mungkin telah memenangkan sebuah penghargaan, tapi bisa dibilang, ekspresi Leonardo DiCaprio lah yang berhasil “memenangkan” malam itu.