Fimela.com, Jakarta Konser tutup tahun yang digelar oleh SCTV berlangsung dengan meriah sejak awal. Bertempat di Pantai Karnaval Ancol, konser yang bertajuk Move On Party dan Welcome Hope 2016 dibuka oleh salah satu band ternama tanah air, yang tak lain ialah NOAH.
Tak menunggu waktu lama, NOAH langsung melantunkan lagu Raja Negeriku. Lantas para penonton yang sudah menunggu sontak bernyanyi mengikuti setiap lirik lagu yang dinyanyikan oleh Ariel NOAH.
Advertisement
Usai NOAH, Giliran Geisha menjadi band kedua yang tampil di atas panggung. Menyanyikan lagu Akulah Pelangi, Geisha mengajak para penonton bernyanyi bersama. Penampilan memukau Momo Geisha di atas panggung membuat kemeriahan malam pergantian tahun menjadi lebih meriah.
Giliran Setia band tampil menambah semangat para penonton yang semakin antusias dengan kemeriahan konser Move On Party dan Welcome Hope 2016. Menyanyikan lagu Ladies Sky, Charly dkk menutup pembukaan kemeriahan konser yang disiarkan langsung oleh SCTV itu.
Konser Move On Party dan Welcome Hope 2016 memang telah dipersiapkan secara gemilang untuk menutup tahun dan menyambut tahun 2016. Selain NOAH, Geisha dan Setia Band, masih banyak suguhan menarik yang akan menjadi sebuah kejutan dari para musisi yang tampil di Pantai Karnaval Ancol, Jakarta Utara.