Fimela.com, Jakarta Ada kabar bahagia, kadang pun ada kabar duka. Hal tersebut juga terjadi di dunia hiburan Indonesia. Sepanjang 2015 ini, ranah hiburan tanah air tidak hanya diisi dengan kabar bahagia seperti kelahiran dan pernikahan.
Baca Juga
Akan tetapi dunia hiburan tanah air juga berlinang air mata. Pasalnya Indonesia banyak kehilangan bakat-bakat terbaiknya, baik dari industri komedi, musik maupun film. Berikut ini Bintang.com merangkumkan untuk Anda.
Advertisement
Advertisement
Juli - September
1. Iceu Wong. Penyanyi dangdut yang terkenaldengan lagu Pacar Lima Langkah ini meninggal dunia pada 22 Juli 2015. Iceu Wong meninggal akibat kanker payudara yang dideritanya.
2. Budi Klantink. Musisi asal Surabaya ini meninggal dunia pada 5 September 2015 akibat mengonsumsi obat pelangsing. Hal tersebut dikonfirmasi oleh orang tua Budi sendiri, Ab Amin. Abu Yamn menjelaskan bahwa anaknya telah mengonsumsi obat tersebut selama lima bulan terakhir. Memang obat tersebut mununjukkan hasil, namun beberapa akibat buruk malah muncul setelahnya. Budi Klantink dilaporkan mengalami komplikasi sehingga beberapa kali masuk rumah sakit.
Oktober - Desember
1. Lutfiah Sungkar. Ustazah Lutfiah Sungkar meninggal dunia pada 21 Oktober 2015. Wanita ynag tak lain adalah kakak dari Mark Sungkar ini menghembuskan napas terakhirnya pada pukul 10.08. Semasa hidupnya, ia dikenal sebagai ustazah yang sering mengisi acara rohani Islam di berbagai televisi swasta.
2. Pak Raden. Drs. Suyadi atau yang lebih dikenal dengan Pak Raden meninggal pada usia 82 tahun di Rumah Sakit Pelni, Petamburan, Jakarta Barat, Jumat (30/10/2015), pukul 22.20 WIB. Sebelum meninggal dunia, kondisi Pak Raden memang sudah menurun drastis pada siang hari. Seniman kelahiran 28 November 1932 ini mengalami infeksi pada paru-paru sebelah kanan.
3. Misye Arsita. Artis senior Misye Arsita meninggal dunia dalam usia 51 tahun di Rumah Sakit Bhayangkara, Kediri, Jawa Timur, Kamis (5/11/2015). Pemain sinetron Jin dan Jun itu meninggal dunia akibat menderita tuberculosis (TB) kelenjar dan terjadi benjolan di sekitar ketiaknya. Penyakit tersebut sudah menginfeksi paru-parunya.
4. Ade Juwita. Komedian Ade Juwita meninggal pada 6 November 2015 akibat asam lambung dan kelenjar getah bening. Ade Juwita dikenal lewat perannya dalam drama komedi Lenong rumpi yang populer pada tahun 90-an.
5. Habib Selon. Habib Salim Alatas atau yang lebih dikenal dengan nama Habib Selon meninggal dunia pada 28 Desember 2015. Beliau meninggal akibat serangan jantung. Sebelum dimakamkan di TPU Karet Bivak, jenazah almarhum aka disemayamkan di kediamannya di Kampung Sawo Kecik Lapangan Ros, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan.