Fimela.com, Jakarta Sebagai salah seorang komentar acara D'Academy Asia Ivan menyarankan kepada Danang untuk tak henti berjuang. Jangan hanya puas setelah menjuarai sebuah kompetisi saja. Perjuangan makin berat setelah kompetisi. Karena akan berhadapan dengan dunia nyata.
"Oke sekarang Danang bisa meraih uang ratusan juta rupiah. Lama-lama uang itu akan habis. Tapi kalau dia berkarya, ada lagu dia yang hits, sepanjang umur dia akan terus menerima job dari berbagai tempat dan daerah. Itu yang harus dipikirkan oleh Danang," kata Ivan Gunawan yang dalam salah satu pesannya untuk Danang yang disampaikan di acara DAA, Selasa (29/12/2015).
Advertisement
Baca Juga
Ivan memuji penampilan Danang yang all out di malam grand final DAA. "Danang itu vokalnya bagus banget. Nah tinggal bagaimana ia mempraktikan vokal itu saat ia show. Dan itu akan membuat orang terbuai. Seperti penyanyi Tompi yang punya suara hebat dengan vokal yang wow," katanyamencoba membandingkan.
Selain itu, Ivan juga menyarankan kepada Danang untuk selalu down to earth. "Sebagai penyanyi tidak hanya mengandalkan vokal. Attitude juga harus dijaga. Down to earth dalam melakoni hari-hari. Itu semua kalau dilaksanakan saya yakin akan membuatnya sukses melakoni karier di belantika musik ini," katanya.
Dalam D'Academy Asia ini ada 200 orang penyanyi dari berbagai negara di Asia seperti Indonesia, Singapura, Malaysia dan Brunei Darussalam yang mengirimkan utusannya. Setelah melalui berbagai babak tersia tiga orang di bapak akhir; Danang (Indonesia), Shiha (Malaysia) dan Lesti (Indonesia). Akhirnya Danang ditetapkan oleh dewan juri mengumpulkan nilai tertinggi dan ditetapkan sebagai pemenang. Seperti kata Ivan Gunawan perjuangan setelah kompetisi akan semakin berat. Itu yang harus diingat ketiga pemenang DAA.