Sukses

Entertainment

Kaleidoskop Bintang 2015: Kelahiran (2)

Fimela.com, Jakarta Kurang dari satu minggu lagi tahun 2015 akan berakhir. Sebelum memasuki tahun 2016, ada baiknya kita sedikit menoleh ke belakang untuk melihat apa saja yang telah terjadi. Ada suka dan duka yang terjadi sepanjang tahun 2015 di dunia hiburan Tanah Air. Dari suka, salah satu yang menarik adalah kelahiran anak selebriti Indonesia.

Sebagai suatu awal kehidupan, ada selebriti yang dengan terbuka membeberkan semua rincian kelahiran anak mereka. Namun, tak sedikit pula yang tertutup. Siapa saja selebriti Indonesia yang menyambut kelahiran anak mereka di tahun 2015? Berikut ini akan tim Bintang.com sajikan untuk Anda.

Juli - September

16. Audrey Singgih dan Aqi Alexa

Anak pertama Audrey Singgih dan Aqi Alexa berjenis kelamin laki-laki. Di Kemang Medical Care pada Sabtu (25/7/2015), bayi tersebut dilahirkan secara normal dan diberi nama Xylo Rhukawa Singgih.

Xylo lahir dengan berat 2,8 kg dan panjang 42 cm. Menurut Aqi, Xylo dari bahasa Yunani artinya kayu dan Rhukawa dari bahasa Jepang artinya sungai yang mengalir.

Audrey Singgih, Xylo Rhukawa Singgih, dan Aqi Alexa (Wimbarsana/Doc. Bintang.com)

17. Adriana Bustami dan Augie Fantinus

Anak pertama Adriana Bustami dan Augie Fantinus berjenis kelamin laki-laki. Di Rumah Sakit Graha Kedoya pada Rabu (5/8/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Enzo Alvero Wiyana. Enzo lahir dengan berat 3,4 kg dan panjang 50 cm.

Augie Fantinus (Galih W Satria/Bintang.com)

18. Sissy Pricillia dan Rifat Sungkar

Anak kedua Sissy Priscillia dan Rifat Sungkar berjenis kelamin laki-laki. Di Rumah Sakit Premier Bintaro pada Sabtu (8/8/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Mikkairo Riley Sungkar.

Mikkairo lahir dengan berat 3,4 kg dan panjang 52 cm. Menurut penjelasan Sissy, dia yang cari nama, bukan dari kumpulan nama dari buku atau internet. Meski tidak memiliki arti khusus, namun nama Mikkairo berarti sangat baik.

Sissy Priscilla dan Rifat Sungkar (Deki Prayoga)

19. Nagita Slavina dan Raffi Ahmad

Anak pertama Nagita Slavina dan Raffi Ahmad berjenis kelamin laki-laki. Di Rumah Sakit Bunda pada Sabtu (15/8/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Rafathar Malik Ahmad.

Rafathar lahir dengan berat 3,58 kg dan panjang 51 cm. Menurut penjelasan ibunda Raffi, Amy Qanita, nama Malik dan Ahmad berasal dari nama keluarga besar mereka. Rafathar Malik Ahmad sendiri bermakna anak laki-laki yang ditinggikan derajatnya.

Nagita Slavina dan Raffi Ahmad (Wimbarsana/Doc. Bintang.com)

20. Shinta Bachir

Anak pertama Shinta Bachir berjenis kelamin laki-laki. Di Kemang Medical Care pada Minggu (30/8/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Arka. Arka lahir dengan berat 4,1 kg.

Sinta Bachir (Wimbarsana/Doc. Bintang.com)

21. Wanda Hamidah dan Daniel Schuldt

Anak pertama Wanda Hamidah dan Daniel Schuldt berjenis kelamin laki-laki. Menurut foto Instagram Daniel pada Selasa (8/9/2015), bayi tersebut diberi nama Malakai Ali Schuldt Hadi.

Daniel Schuldt dan anaknya (via instagram.com/danielschuldtz/)

22. Indah Kalalo dan Ibrahim Justin Werner

Anak ketiga Indah Kalalo dan Ibrahim Justin Werner berjenis kelamin perempuan. Pada Kamis (10/9/2015), bayi tersebut dilahirkan secara normal dan diberi nama Tigerlily Grace Werner.

Indah Kalalo dan anak-anaknya (via instagram.com/indahkalalo/)

Oktober - Desember

23. Cathy Sharon dan Eka Kusuma

Anak kedua Cathy Sharon dan Eka Kusuma berjenis kelamin perempuan. Menurut manajer Cathy, Sulung, bayi tersebut dilahirkan secara normal dan diberi nama Carla pada Rabu (6/10/2015).

Detail informasi persalinan Cathy tidak diketahui Sulung. “Gue saja nggak dikasih tahu. Gue nggak tahu di mana. Jujur deh. Berat badannya sekitar 3 kg, kalau panjangnya gue nggak tahu,” tandas Sulung pada saat itu.

Julie Estelle dan Carla (via instagram.com/julstelle/)

24. Novita Dewi dan Alex Rudiart

Anak pertama Novita Dewi dan Alex Rudiart berjenis kelamin laki-laki. Pada Rabu (7/10/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Jay Zachary Benzion Hutajulu. Jay lahir dengan berat 3,3 kg dan panjang 49 cm.

Novita Dewi dan Jay Zachary Benzion Hutajulu (via instagram.com/novitadewimar/)

25. Reny Setiawati dan Bimbim Slank

Anak ketiga Reny Setiawati dan Bimbim Slank berjenis kelamin laki-laki di sebuah Rumah Sakit Brawijaya pada Rabu (4/11/2015), bayi tersebut dilahirkan secara normal dan diberi nama Maomettano Luke Almachzumi.

Maomettano lahir dengan berat 2,925 kg dan panjang 47 cm. Menurut penjelasan Bimbim, nama anak laki-lakinya diambil dari dua bahasa, Yunani dan Italia. “Luke dari bahasa Yunani artinya cahaya dan Maomettano dari bahasa Italia artinya pengikut Muhammad. Jadi cahaya pengikut Muhammad. Almachzumi itu nama keluarga,” tutur Bimbim.

Bimbim Slank dan Maomettano Luke Almachzumi (Nurwahyunan/Bintang.com)

26. Donita dan Adi Nugroho

Anak pertama Donita dan Adi Nugroho berjenis kelamin laki-laki. Di Brawijaya Women & Children Hospital pada Kamis (12/11/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Athariz Alfarizqi Svarga Nugroho.

Athariz lahir dengan berat 3,55 kg dan panjang 50 cm. Menurut penjelasan ibunda Donita, Yani, Athariz Alfarizqi Svarga Nugroho artinya anugerah dari surga.

Donita, Athariz Alfarizqi Svarga Nugroho, dan Adi Nugroho

27. Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Anak kedua Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie berjenis kelamin laki-laki. Di Rumah Sakit Pondok Indah pada Selasa (17/11/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Mainaka Zanatti Bakrie.

Mainaka lahir dengan berat 3 kg. Pada saat itu, Mainaka harus dirawat di ruang ICU selama 24 jam dan menghabiskan satu minggu di rumah sakit sebelum diperbolehkan pulang oleh dokter.

Keluarga Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie (Andy Masela/Bintang.com)

28. Adelia dan Pasha Ungu

Anak ketiga Adelia dan Pasha Ungu berjenis kelamin laki-laki. Di Rumah Sakit Pondok Indah pada Senin (7/12/2015), bayi tersebut dilahirkan secara caesar dan diberi nama Aliyan Akhtar Raja Sulaiman.

Aliyan lahir dengan berat sekitar 3 kg dan panjang 47-50 cm. Menurut penjelasan Pasha, Raja Sulaiman sendiri sudah dipersiapkan sejak tiga bulan sebelum Aliyan lahir. Aliyan Akhtar artinya orang yang terpilih.

Pasha Ungu dan Aliyan Akhtar Raja Sulaiman (via instagram.com/adeliapashaofficial/)

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading