Sukses

Entertainment

Anggita Sari Sindir Amel Alvi, Nikita Mirzani, dan Puty Revita?

Fimela.com, Jakarta Anggita Sari secara tak langsung menyindir Amel Alvi, Nikita Mirzani, dan Puty Revita, dan artis lain yang masuk dalam prostitusi artis. Jika Amel Alvi dan Puty  menutupi wajahnya dengan cadar saat persidangan, sedangkan Puty Revita menggunakan masker dan topi saat dilepas dari Dinas Sosial, lain halnya dengan Anggita Sari.

Ia tampil  berusaha tampil berani. Ia tak  menggunakan cadar maupun masker dan topi saat menghadiri persidangan di Pengadilan Negeri Surabaya pada 8 Desember 2015 lalu. Lewat akun Instagramnya, Anggita mengunggah video singkat dan keterangan video tersebut yang menyindir artis prostitusi.

Amel Alvi (Instagram/@amelalvi28)

"Yang penting nggak pake cadar," kata Anggita Sari tertawa, kepada para wartawan yang mewawancarainya. 

Sindiran Anggita Sari tentu tertuju pada Amel Alvi yang saat hadir persidangan dalam kasus prostitusi artis dengan terdakwa Roby Abbas di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu. Saat itu Amel datang dengan menggunakan cadar hingga tak terlihat wajahnya. Hanya bola matanya yang terlihat.

"Apa adamya aja lah terserah orang mau bilang apa. Sudah terlalu banyak settingan kebohongan untuk publik,yang penting ngga menutupi kebenaran, jadi buat apa malu repot2 menutupi jati diri... Alhamdulillah hasil persidangan saya terbukti banyak hal miring yg ter klarifikasi," ungkap Anggita Sari, sebagai keterangan video tersebut.

Nikita Mirzani dan Puty Revita. (Bintang Pictures)

Selain Amel Alvi, pernyataan Anggita Sari juga sebenarnya menyindir para artis lain yang ikut dalam kasus prostitusi artis, tak terkecuali Puty Revita maupun Nikita Mirzani yang ditangkap Kamis (10/12/2015). Seperti diberitakan, Anggita Sari sempat ditangkap pihak kepolisian saat sedang mabuk di sebuah kamar hotel di Surabaya, Jawa Timur, pada 2 September 2015.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading