Sukses

Entertainment

Jadi Artis, Cut Memey tak Malu Makan di Warung Pinggir Jalan

Fimela.com, Jakarta Karena gengsi, tak sedikit dari artis-artis yang menolak ketika diajak untuk makan di warung pinggir jalan. Kebanyakan dari mereka lebih memilih untuk makan di restoran atau tempat 'nongkrong' yang punya nama. Namun Cut Memey bukan tipikal seperti itu.

Ia tak segan menyantap soto ayam di pinggir jalan di kawasan Bulungan, Blok M, Jakarta Selatan ketika mengadakan perayaan ulang tahunnya yang ke-35. Bersama tim manajemen dan rekan wartawan, Cut Memey terlihat lahap menyantap jenis makanan berkuah itu.

Foto profil Cut Memey (Deki Prayoga/bintang.com)

 

 

 

"Makan dulu. Lapar nih. Aku emang orangnya seperti itu, aku dulu waktu SMA suka ngamen trus makan sama temen-temen di pinggir jalan. Kebawa ampe sekarang," ujar Cut Memey saat ditemui di Wapres Bulungan, Jakarta Selatan, Senin (7/12).

Pesinetron Kau Yang berasal Dari Bintang ini tak mempermasalahkan ketika ada orang yang mengecapnya negatif karena suka makan di warung pinggir jalan. Ia tak takut dibilang pelit, kurang mengutamakan kesehatan, dan lain sebagainya.

Cut Memey (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Aku tak takut dibilang pelit. Aku suka gimana dong. Kalau soal kesehatan itu ya balik lagi ke Yang Di Atas," ujar pemeran film Emak Ingin Naik Haji (2009).

Cut Memey sendiri mendatangi kawasan Bulungan karena ingin merayakan ulang tahunnya kali ini. Ia ingin membantu para pengamen dalam mencari uang recehan di kawasan tersebut. "Aku nyanyi ama mereka. Semoga bisa meningkatkan penghasilan," tandas Cut Memey.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading