Sukses

Entertainment

Ben Affleck Naksir Halle Berry?

Fimela.com, Jakarta Ben Affleck dikabarkan naksir berat pada Halle Berry yang mengajukan gugatan cerai dari Olivier Martinez bulan lalu. Menurut majalah OK! , bintang Batman v Superman: Dawn of Justice tersebut telah memiliki perasaan khusus untuk Halle sejak menyaksikan adegan vulgarnya di Swordfish.

“Ben telah tertarik pada Halle selama 15 tahun terakhir,” klaim majalah tersebut.
Seorang sumber kemudian mengatakan kepada mereka, “Ben telah naksir Halle sejak dia melihat adegan seks di Swordfish pada tahun 2001.”

Ben Affleck dan Jennifer Garner (Bintang/EPA)

Kini, karena Ben dan Halle single, Ben dikabarkan memiliki rencana untuk mengencani Halle. Bahkan, majalah OK! menuliskan kalau ayah tiga anak tersebut tidak bisa menahan kegembiaan ketika mengetahui Halle single.

“Dia telah naksir berat pada Halle. Teman-teman juga sudah bertaruh berapa lama lagi dia akan ‘bergerak,’” tulis majalah tersebut.

Halle Berry dan Olivier Martinez (Bintang/EPA)

Taruhan tersebut pun tampaknya akan menyulitkan Ben karena dia dan Halle belum pernah bekerja sama. “Karena mereka tidak pernah bekerja sama dan tidak berada dalam lingkaran yang sama, dia harus muncul dengan rencana hebat untuk mendapatkan perhatian Halle. Ben kini sudah memiliki sesuatu dalam pikirannya,” klaim majalah tersebut lagi.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ben Affleck mengumumkan perpisahan dari Jennifer Garner pada akhir Juni, sementara itu Halle Berry mengumumkan perpisahan dari Olivier Martinez pada bulan lalu. Secara terpisah mereka mengatakan kalau mereka ingin hubungan dengan mantan pasangan tetap baik meskipun berpisah.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading