Sukses

Entertainment

Fans Histeris Lihat Aliando Syarief Telanjang Dada

Fimela.com, Jakarta Aliando Syarief selalu menarik perhatian, terutama cewek-cewek. Tak hanya saat  ia berpakain rapi, maupun saat ia mengenakan kaus. Apalagi, saat cowok yang akrab disapa Ali itu bertelanjang dada.

"Olahraga nunggu take," tulis Aliando di akun Instagramnya, Kamis (26/11/2015).

Aliando Syarief (Deki Prayoga/Bintang.com)

Apa yang ditulis Ali itu merupakan keterangan foto dirinya tak menggunakan  baju. Pemeran Digo dalam sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu  mengunggah foto tak mengenakan baju. Dada Ali yang bidang dan agak berotot itu membuat fansnya histeris.

"Badannya skrg gemukan. Dan badannya cepet banget jadi ga kuat," kata akun @michelleladys. "Ya allah bang @aliandooo ototnya itu loh?? Bikin siapa aja yg liat klepek-klepek," timpal akun @ridarida0310.

Aliando Syarief (Instagram/@aliandooo)

Fans seperti terkesima melihat dada Ali yang rata. Boleh jadi, ini kali pertama mereka melihat Ali tak mengenakan baju. Biasanya ia selalu tampil mengenakan kaus atau pun kemeja, kadang-kadang jas.

Ali memang selalu jadi pusat perhatian banyak cewek. Tak hanya memuji, bahkan tak sedikit cewek yang terang-terangan mengungkapkan isi hatinya. Itulah salah satu pesona yang dimiliki Aliando Syarief.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading