Sukses

Entertainment

'Pesawat Tempur', Santapan Pembuka Konser Iwan Fals

Fimela.com, Jakarta Tepat pukul 20.00 WIB, Iwan Fals muncul di atas panggung Konser Untukmu Indonesia. Dia siap membakar semangat penikmat musiknya yang sudah sedari tadi tak sabar menyaksikan aksinya.

Benar saja, 'Pesat Tempur' miliki Iwan sukses menyulut adrenalin para penonton. Sontak penonton dari arah tribun langsung merangsek ke depan untuk menonton lebih dekat.

"Terimakasih sudah malam mingguan bareng-bareng. Juga yang di luar terimakasih," kata Iwan Fals dari panggung konser yang dihelat di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (21/11/2015) malam.

Sejak sore tadi para pecinta musik Iwan Fals yang menamakan dirinya OI memang sudah tampak berkumpul di areal Parkir Timur Senayan lengkap dengan aksesoris dan bendera yang menjadi identitas mereka. Hanya saja memang tak semua dari mereka yang bisa masuk ke venue konser.

Iwan Fals (Andy Masela/Bintang.com)

Konser Untukmu Indonesia memang sudah lama diimpikan Iwan. Dia ingin menggelar konser 'wangi' yang memungkinkan para fans dapat menyaksikan penampilannya dengan santai. Siapa sangka impian itu dapat terwujud malam ini.

Sejumlah lagu yang masih relevan dengan kondisi sosial-politik Indonesia saat ini dibawakan Iwan Fals dengan apik. Selain sang legenda hidup, sejumlah musisi juga turut meramaikan konser Untukmu Indonesia seperti Edi Kemput dan Rere Reza Grass Rock, Iwa K, Neo, Ome & The People, dan DJ Aldi.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading