Fimela.com, Jakarta Aktor Jovial da Lopez melewat proses pendewasaannya dalam berakting di film Relationshit. Pasalnya, selama ini Jovi kerap diplot memerankan tokoh periang. Pantas saja dia sempat mengira akan mendapat peran sama di film arahan sutradara Herdanius Lorabu ini.
"Di film sebelumnya gue enggak pernah perankan karakter sedih. Ini pertama kalinya di drama,” ungkap Jovial da Lopez di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (12/11/2015).
“Waktu ditawari pertama kali gue kira buat komedi. Ternyata yang perankan komedi si Bayu, dan gue drama parah dari awal sampai akhir," sambung Jovial.
Advertisement
Baca Juga
Ada satu pesan sutradara yang masih diingat Jovi untuk melewati zona nyamannya berakting. Tiga aspek yang harus dilakukan Jovi di film Relationshit. Maklum, Jovi mengaku sebagai pribadi periang. Makanya dia merasa menjadi orang lain berakting di film itu.
"Pertama patuh sama skrip. Kedua harus team work dan gue merasa ada chemistry sama pemain lain. Yang ketiga cair. Saat dikasih skrip ini gue bilang enggak bisa jadi Alitt. Tapi dibilang lo sampaikan pesan gue dengan cara lo di film ini," papar Jovi.
Melihat totalitas akting Jovi di film ini, tak berlebihan jika dia disebut sebagai aktor yang tumbuh dewasa. Apalagi mengingat dua adegan Jovi di film Relationshit yang luar biasa.
"Dari ekspresi bahagia, nangis, sikopat dan tawa disatukan dalam satu take. Itu selama dua menit. Yang kedua ciuman sama cowok," pungkasnya. Akting Jovial da Lopez di film Relationshit bisa dinikmati di bioskop pada 19 November nanti.