Sukses

Entertainment

Kunto Aji dan Afgan Sebut Raisa Sebagai Komedian, Percaya?

Fimela.com, Jakarta Anggun, begitulah kesan pertama yang bisa terlihat dari sosok seorang Raisa Andriana kala dirinya tampil di atas panggung. Bukan tanpa alasan, karena selama ini Raisa dikenal sebagai solois wanita yang cantik dan kalem, jauh dari aksi 'tertawa sembarangan'.

Namun, bagi orang-orang yang mengenal dekat dengan pelantun 'Pemeran Utama' itu, justru kesan sebaliknya yang bisa dirasakan. Raisa menurut kesaksian mereka adalah sosok yang begitu humoris.

"Kadang lucunya di luar imajinasi kita. Sense of humornya tinggi," kata Afgan di Konser Jatuh Hati Raisa, Studio 6 SCTV Emtek City, Jakarta Barat, Kamis (5/11).

Raisa (Galih W. Satria/Bintang.com)

Tak hanya Afgan, namun solois pendatang baru Kunto Aji menyebut penilaian senada dengan apa yang dikatakan oleh Afgan. Menurut Kunto Aji, Raisa bukanlah seorang penyanyi yang pendiam, namun sosok aslinya adalah sangat menyenangkan.

"Kalau sebagai penyanyi, tentu kualitasnya ga bisa diragukan lagi. Namun, Raisa merupakan orang yang sangat menyenangkan dan lucu sekali aslinya," tutur pelantun tembang 'Terlalu Lama Sendiri' itu.

Afgan (Galih W. Satria/Bintang.com)

Bahkan, saking seringnya merasakan kelucuan dari Raisa, Kunto Aji menganggap penyanyi yang mengidolakan Brian McKnight itu layak berada di panggung bukan sebagai penyanyi, namun sebagai komedian. "Mungkin dia harus melawak ya, stand up aja," tukas Kunto Aji.

Konser Jatuh Hati Raisa ini juga dimeriahkan oleh Afgan, Kunto Aji, GAC, Sandy Sondoro, dan Tohpati. Banyak aransemen menawan yang disuguhkan di dalam konser ini. Apalagi unsur orkestra juga menjadi bagian dalam konser yang ditayangkan langsung oleh SCTV tersebut.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading