Sukses

Entertainment

Kendall Jenner - Gigi Hadid Ramaikan Runway Victoria’s Secret

Fimela.com, Jakarta Sepertinya kita akan melihat wajah familiar baru di runway Victoria’s Secret Fashion Show. Dia adalah Kendall Jenner, model yang baru saja berulang tahun ke-20.

Kendall telah ‘dipesan’ untuk malam yang ditetapkan untuk tayang pada 8 Desember. Kendall yang tidak asing dengan urusan pamer tubuh, akan tampil dalam balutan pakaian tidur seksi bersama angels lainnya, termasuk teman baiknya, Gigi Hadid.

Baru-baru ini penggemar mendapatkan cuplikan seperti apa audisi ketika Gigi memenuhi panggilan casting untuk acara Victoria’s Secret. Video pengalamannya tersebut diunggah ke Twitter.

Video tersebut menampilkan Gigi memamerkan catwalk terbaiknya untuk mengamankan satu tempat di acara yang akan datang. Dia pun mendapatkannya di audisi tersebut.

 

Foto kiriman Kendall Jenner (@kendalljenner) pada

“Apa yang akan kamu lakukan pada 9 dan 10 November? Mengapa kamu tidak datang dan bergabung dengan kami?” kata produser eksekutif. Dia kemudian jongkok dan berteriak, “Benarkah?!” dan air matanya mulai mengalir.

Kendall Jenner sendiri telah mengungkapkan kalau bisa berjalan bersama Gigi Hadid sebagai Victoria’s Secret Angels adalah hadiah ulang tahun terbaik. “The best birthday present EVER! always been one of my biggest dreams to be on this catwalk. @victoriassecret 's newest recruits. oh and I get to do it with my best friend,” tulisnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading