Fimela.com, Jakarta Gelaran acara Alpus Inc 5 berlangsung meriah. Mengusung tema Industrial Time Lapse, acara yang dihelat di Parkir Timur Senayan ini turut menghadirka para musisi idola remaja, termasuk Sore yang berkolaborasi dengan Is Payung Teduh.
Sebagai sesama musisi yang kerap tampil di event yang sama, Sore dan Payung Teduh pun tak segan untuk eksplorasi. Seperti yang disuguhkan, ketika Sore dan Is saling berbagi energi di atas panggung.
"Baru dua kali ini kolaborasi sama Sore. Nggak ada kesulitan sih, karena kita energi dan frekuensinya udah sama. Kita pernah tukeran vokalis juga waktu itu, jadi Mas Ade bawain lagu Payung Teduh, seru lah," ungkap Is Payung Teduh dijumpai usai perform di Alpus Inc 5, Parkir Timur Senayan, Jakarta (31/10).
Advertisement
Is sendiri tampil membawakan tiga lagu bersama Sore. Mereka juga membawakan lagu Berdua Saja milik Payung Teduh, yang mendapat sambutan meriah dari penonton.
Awan Garnida dan Ade Paloh, dua personel Sore pun merasa tak canggung berkolaborasi dengan vokalis Payung Teduh tersebut. Kedekatan mereka rupanya juga terjalin di luar panggung.
"Is tuh energinya luar biasa. Apalagi kalau pakai baju warna hitam, makin gila lagi. Intinya kita saling dukung sebagai sesama musisi, kita juga sering ngobrol dan bercanda, nyambung aja frekuensinya," ungkap Awan dan Ade.
Dalam acara tersebut, Sore juga memperkenalkan lagu dari album ketiga mereka, Los Skut Leboys. Selain Sore dan Is Payung Teduh, Alpus Inc 5 juga turut dimeriahkan oleh Teza Sumendra, Ada Band, dan Isyana Sarasvati.