Sukses

Entertainment

Isyana Sarasvati Takut Nyanyikan Lagu Iwan Fals

Fimela.com, Jakarta Memeriahkan konser Kilau Raya, Isyana Sarasvati menyuguhkan penampilan memukau. Selain menyanyikan lagu hitsnya, Tetap Dalam Jiwa, penyanyi cantik ini juga melantunkan tembang milik Iwan Fals berjudul Yang Terlupakan. Di lagu itu ia berduet dengan jebolan salah satu ajang pencarian bakat Indonesia, Fatin Shidqia.

"Hari ini nyanyi 2 lagu, Tetap Dalam Jiwa yang kedua duet sama Fatin lagu Iwan Fals, Yang Terlupakan," kata Isyana Sarasvati di acara Kilau Raya di sebuah stasiun televisi, kawasan TMII, Jakarta Timur, Selasa (20/10) malam.

Menjadi penampil di acara ini, Isyana begitu senang. Bukan tanpa alasan karena ia melihat line up artis penampil yang merupakan senior-seniornya di industri hiburan tanah air. Ia yang mengaku mencintai dunia panggung, ikut memberikan yang terbaik.

Isyana Sarasvati (Deki Prayoga/Bintang.com)

"Seru banget, terus aku lihat line up artisnya, seru. Pertimbangan aku di sini karena aku sangat mencintai performing, selagi aku bisa, why not," tuturnya.

Baca juga: 5 Alunan 'Keep Being You' Isyana Sarasvati dalam Multi Instrumen

Menyanyikan lagu milik Iwan Fals ternyata menjadi tantangan tersendiri bagi Isyana. Kekagumannya terhadap sang legenda membuatnya khawatir ketika menyanyikan lagu yang sudah menjadi lagu kebangsaan penggemar Iwan atau OI.

Isyana Sarasvati (Galih W. Satria/Bintang.com)

"Kendalanya takut salah nyanyi lagu Iwan, tapi aku anggap tantangan aja. Seneng banget satu keluarga dengan Fatin dan bisa duet bareng dengan lagu yang aku suka. Ga bisa dibahas karena aku sangat mengagumi Iwan dari aku kecil sampai sekarang, dia legend," ujar Isyana.

Isyana mengaku beberapa lagu Iwan Fals begitu disukainya. Di antaranya adalah Bongkar dan Yang Terlupakan. Saat zaman sekolah, Isyana sering sekali mendengarkan lagu-lagu tersebut. "Lagunya suka Bongkar sama Yang Terlupakan. Pas SMP kan sering ada panggung, banyak dibawain lagu-lagu Iwan Fals," ujarnya.

Namun, Isyana Sarasvati kurang beruntung karena sampai saat ini belum bisa bertemu langsung dengan sang legenda. Mengenai kerjasama, Isyana mengatakan bahwa itu adalah mimpi semua musisi, tak terkecuali dirinya. "Belum pernah ketemu. Seneng kalo bisa ketemu. Kolaborasi itu mimpi semua orang," tandas Isyana.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading