Sukses

Entertainment

Polisi, Kekasih Baru Angel Lelga

Fimela.com, Jakarta Meski sudah terkuak nama pria yang tengah dekat, Angel Lelga masih belum memperkenalkan pria yang diketahui berprofesi sebagai seorang polisi kepada publik. Ia memilih untuk tidak mempublikasikan bagian dari privasinya kepada khalayak ramai. Pun demikian, Angel Lelga secara teran-terangan mengaku bahwa pria yang diketahui bernama Fahrul sangat perhatian terhadapnya.

Baca juga: Baru Copot Infus, Angel Lelga Rela Tandangi Lokasi Syuting

Angel Lelga di lokasi syuting film Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki. (Ruswanto/Bintang.com)

"Dia care banget orangnya, peduli jadinya aku nyaman banget," ungkap Angel Lelga ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (15/10/2015).

Lebih lanjut, wanita pemilik nama lengkap Lely Anggraeni ini sangat mengaggumi sosok Fahrul yang dianggapnya selalu membuat nyaman ketika bersama.

"Orang yang paling nyaman itu kan kalau bisa melindungi kita. Mungkin karena dia polisi, jadi care dan peduli sama aku," tambah mantan istri Rhoma Irama ini.

Angel Lelga di lokasi syuting film Romansa: Gending Cinta di Tanah Turki. (Ruswanto/Bintang.com)

Kepedulian Fahrul, kata Angel Lelga melanjutkan, ketika ia berada di Rumah Sakit lantaran penyakit campak Jerman yang dialami, sosok polisi bernama Fahrul lah yang senantiasa menemaninya. Angel Lelga mengaku sudah mengenal Fahrul dalam kurun waktu setahun terakhir.

Baca juga: Bisnis Hijabnya Dibajak, Angel Lelga: Tak Apa, Itu Rezeki Mereka

"Iya, pokoknya care, baik, nyaman. Aku merasa terlindungi dengan kehadirannya. Aku kenal dia udah setahun," tandas Angel Lelga yang pernah main film Pelukan Hantu Janda Gerondrong ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading