Fimela.com, Jakarta Nabilah JKT48 amat perhatian pada momentum penting seperti puasa, Idul Fitri, Idul Adha, dan hari besar lainnya. Di momen pergantian tahun baru Islam atau dalam tradisi Jawa dikenal dengan malam 1 suro kali ini, ia pun memberikan perhatian pada para penggemarnya. Ia mengucapkan selamat tahun baru hijriah 1937 H pada umat Islam lewat akun media sosial.
Tak hanya mengucapkan selamat atas pergantian tahun ini, ia juga berharap pada para penggemarnya agar bisa lebih baik dan lebih maju lagi untuk masa yang akan datang. "Semoga kita semua dapat hijrah ke kehidupan yang lebih baik. Aamiin :)," begitu harapan Nabilah48 dalamakun Twitter yang ia posting pada Rabu (14/10/2015).
Baca juga: Harapan Ayu Ting Ting di Tahun Baru Islam 2015
Advertisement
Selamat Tahun Baru Islam 1437 H🙏 pic.twitter.com/WUMUdAEhUi
— Nabilah Ratna Ayu (@nabilahJKT48) 14 Oktober 2015
Para penggemarnya merespon ucapan selamat tahun baru dari Nabilah. Seperti yang dikemukakan oleh pemilik akun @AmrullahLibra, "@nabilahJKT48 iya adek bil sama2, met tahun baru Islam 1 Muharram 1437 H," ujarnya. Ucapan serupa disampaikan oleh @RhiznaZee, "@nabilahJKT48 smoga di tahun baru ini hati kita menjadi baru lg dan menjadi lebih baik lagi ...," katanya.
Selain mengomentari ucapan selamat tahun baru hijriah. Para penggemarnya juga terpesona dengan foto diri yang diunggah Nabilah. Mereka terkagum-kagum dengan penampilan Nabilah yang mengenakan hijab. "@nabilahJKT48 Masya Allah. Cakep, Bil. Bener2 dah. Sesungguhnya bidadari itu tak bersayap, tapi berhijab. :p," ujar penggemar yang bernama Muhammad Fahreza dengan alamat akun Twitter @Reza_RIG.
Tahun baru dengan harapan baru tentu adalah keniscayaan. Hijrah ke arah yang lebih baik seperti harapan Nabilah JKT48 juga disambut dengan antusias oleh penggemarnya. Seperti Maya Sarie Indah A pemilik akun @Maysa_Ingra. "@nabilahJKT48 Semoga kita semua semakin lbh baik yah di tahun yg baru ini.. Terutama dlm keimanan dan ketaqwaan.. Aamiin ya rabbal alamin," begitu harapannya.