Fimela.com, Jakarta Sinetron Ganteng-Ganteng Serigala (GGS) season 2 atau GGS Returns akan tayang di SCTV mulai 12 Oktober besok. Sinetron yang dibintangi Prilly Latuconsina ini siap kembali menyapa penggemar meeka di televisi. Menjelang penayangannya, Prilly pun mengajak para fans untuk mengintip kegiatan di lokasi syuting GGS Returns.
Didapuk menjadi geng motor, Prilly menunjukkan keseruannya saat mengendarai motor balap. Ia terlihat mengenakan baju seragam sekolah yang bakal muncul dalam GGS Returns. Pada kesempatan itu Prilly juga menjelaskan karakter barunya ini.
"Kalau yang dulu aku menye-menye bawa bedak, sekarang aku bawa motor. Jadi beda banget lah," ucap Prilly Latuconsina seperti dilansir dari wowkeren. Prilly juga mengungkapkan kalau ia merasa tertantang dengan adegan naik motor balap seperti itu.
Advertisement
Baca Juga: Pemain GGS Returns Tampil di Inbox, Prilly Latuconsina Absen
Prilly mengaku ini kali pertama dirinya mencoba naik motor besar. Sejumlah perubahan memang dilakukan di GGS Returns, baik dari segi pemain, cerita sampai karakter tiap pemain.
Kalau di GGS musim pertama Prilly Latuconsina berperan sebagai Sisi, kali ini ia berperan sebagai Prilly. Karakternya pun beda. Prilly lebih temperamental dan meledak-ledak.
Selain Prilly Latuconsina, sinetron GGS Return masih akan dibintangi oleh Jessica Mila, Kevin Julio, Aliando Syarief, dan Michelle Joan. Sinetron yang disutradarai Findo Purwono HW ini akan tayang tiap hari jam 20.30 WIB, mulai 12 Oktober mendatang di SCTV.