Fimela.com, Jakarta Pada bulan Oktober ini, Indosiar akan menyuguhkan program Stand Up Comedy Academy. Indosiar yang akan menjadi primadona baru dan menarik pada penonton setianya. Bicara soal Stand Up Comedy juga lekat dengan sosok Raditya Dika. Ia merupakan seorang komika yang kemampuannya sudah tidak diragukan lagi.
Raditya Dika pun turut meramaikan program Stand Up Comedy Academy ini sebagai juri tamu dan mentor. "Iya keterlibatan gue di Stand Up Comedy Academy Indosiar adalah sebagai juri tamu dan mentoring. Ketika mereka minta mentoring peserta dan menjadi juri tamu, gue seneng bisa bantu buat program ini," tutur Raditya Dika di Indosiar, Daan Mogot, Jakarta Barat, Kamis (1/10/2015).
Advertisement
Untuk penilaian, pemilik nama lengkap Dika Angkasaputra Moerwani ini akan menilai para peserta dari berbagai segi. Diantaranya dari sudut pandang karakter komika yang unik dan materi yang dibawakan para peserta Stand Up Comedy Academy Indosiar.
"Kalo untuk sistem penilaian ada 3 juri tetap dan 2 juri tamu. Biasanya kita lihat dari sisi originalitasnya, teknik penyampaiannya, terus materinya lucu apa engga," jelas Radit.
Komika yang sukses dengan buku pertamanya berjudul Kambing Jantan ini pun mempunyai harapan terhadap program Stand Up Comedy Academy Indosiar. Komika kelahiran 28 Desember 1984 ini ingin Stand Up Comedy Academy Indosiar bisa melahirkan bakat-bakat baru.
Baca juga: Raditya Dika Galau Syuting Film Single
"Dengan adanya program (Stand Up Comedy Academy Indosiar) ini mudah-mudahan akan banyak Stand up Comedy yang lahir yang bisa jadi komik dan dikenal di seluruh Indonesia," ungkap Raditya Dika.