Sukses

Entertainment

Tina Toon Kaget Prostitusi Online di Kalangan Artis

Fimela.com, Jakarta Dunia hiburan tanah air geger dengan munculnya kasus prostitusi online yang melibatkan sejumlah selebritis. Mulai dari tertangkapnya Robby Abbas, Mucikari prostitusi yang menjual jasa selebritis kepada pria hidung belang. Kasus ini cukup membuat selebriti lainnya merasa terganggu. Salah satunya adalah mantan penyanyi cilik, Tina Toon yang mengatakan sangat kaget dengan kasus tersebut.

Baca juga: Tina Toon: Emansipasi itu Jual Kreativitas, Bukan Jual Diri!

"Aku prihatin bangat yah, ini mencoreng nama publik figur juga. Kaget juga dengernya, kok gitu yah," ujar Tina Toon ditemui Bintang.com di kawasan Tendean, Selasa (29/9/2015).

Saat ditemui Bintang.com di kawasan Tendean, Selasa petang (29/9/2015), Tina Toon terlihat malu-malu untuk memberikan komentar terkait hubungan asmaranya kini. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Ia berharap, dengan kasus yang telah mencuat ke publik tersebut bisa segera diselesaikan. "Ya, Mudah-mudahan ada yang namanya pembenahan. Bagi yang melakukan bisa distop, dibenahi dan masalah ini bisa cepat diselesaikan hingga keakar-akarnya.

Selain itu, penyanyi yang terkenal dengan goyang Bolo-Bolo ini meminta kepada penegak hukum agar dalang dari masalah prostitusi online yang meresahkan selebritis lainnya tersebut bisa dihukum seberat-beratnya. "Semoga masalah ini bisa clear juga, siapa dalangnya. Kan kasihan juga yang enggak kena dari artis tapi dibawa-bawa. Namanya tercoreng padahal enggak melakukan hal tersebut," tegas Tina Toon.

Meski awalnya malu-malu namun kini sepertinya kisah cinta mereka benar-benar adanya. Hal ini terbukti saat keduanya menjadi salah satu bintang tamu di talk show stasiun televisi swasta tempo hari. (Galih W. Satria/Bintang.com)

Mengenai kasus ini, Tina Toon berpendapat tidak hanya kalangan selebritis saja yang bisa melakukan. Ia menyayangkan kasus ini harus terjadi di dunia hiburan tanah air. "Kan gak cuma artis aja, ada kalangan biasa juga yang mungkin melakukan hal tersebut. tapi karna ini publik figur makanya tereksposnya cepat. Jadi aku sebagai publik figur ya turut prihatin yah," jelasnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan, pelaku yang melakukan hal tersebut dengan menjual diri dengan mengharapkan materi yang lebih dianggapnya sudah putus asa dalam mencari pekerjaan yang halal. "Kita gak pernah tau kehidupan pribadi siapapun, mungkin sudah terlalu sulit mendapat kerjaan makanya melakukan hal itu. Semoga gak ada lagi hal-hal seperti itu lagi ke depannya," tandas Tina Toon.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading