Fimela.com, Jakarta Hidup Glenn Fredly cukup berwarna. Tak hanya soal musik, tapi juga kisah asmaranya dengan wanita-wanita cantik. Maklum, Glenn dikenal luas sebagai musisi yang telah malang melintang dalam dunia musik di Tanah Air. Lelaki kelahiran Ambon, 30 September 1975 itu memiliki kecintaannya terhadap musik sudah bersemayam dalam dirinya sejak kecil. Lulus SMA ia bergabung dengan kelompok Funk Section pada 1985.
Namun, ia kemudian keluar dari grup tersebut. Glenn lebih memilih jalan sendiri sebagai penyanyi solo. Nama Glenn kian mengkilat sejak meraih beberapa penghargaan, baik dalam dan luar negeri, seperti Anugerah Industri Music Malaysia dan Planet Musik Award Singapura. Pada Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2001, misalnya, Glenn menyabet penghargaan dalam kategori lagu terbaik dan penyanyi pria terbaik kategori musik R&B.
Baca juga: Glenn Fredly: Musik Indonesia Harus Dirawat
Advertisement
Tak hanya kualitas vokal, penampilan Glenn di atas panggung pun selalu mendapat pujian dari berbagai pihak hingga menjadi idola banyak orang. Penampilan Glenn bahkan dipandang layak disejajarkan dengan aksi panggung musisi internasional. Hal itu bisa dilihat saat ia tampil sebagai pembuka konser Enrique Iglesias pada 2004. Glenn juga pernah berkolabarasi dengan musisi dunia, saksofonis Kenny G.
Baca juga: Isyana Sarasvati 'Ngefans' Glenn Fredly Sejak SD
Di luar kariernya dalam dunia musik, kehidupan asmara Glenn pun tak kalah menarik. Glenn sempat merajut cinta dengan Riafinola Ifani Sari alias Nola AB Three. Namun, hubungan mereka kandas di tengah jalan. Glenn sempat terpuruk akibat perpisahan itu. Ternyata, di balik perpisahan dan kesedihan hatinya itu menjadi energi tersendiri bagi Glenn untuk berkarya.
Selang beberapa waktu, Glenn kemudian menjalin asmara dengan Dewi Sandra. Dari hari ke hari hubungan mereka kian lengket hingga berlanjut ke jenjang pernikahan. Mereka sepakat mengikat janji suci pada 3 April 2006. Pernikahan mereka berlangsung di Uluwatu, Denpasar, Bali. Pemberkatan mereka disebut-sebut dilakukan di kapel Hotel Tirta Bali. Pernikahan mereka sempat mencuri perhatian publik karena mereka menikah secara beda agama.
Baca juga: Surat dari Praha Dituding Jiplak, Glenn Fredly: Judul Sama Wajar
Setelah menikah, kehidupan Glenn Fredly dan Dewi Sandra kian mesra. Rumah tangga mereka pun tidak pernah diterpa gosip perceraian, meski ada dua keyakinan berbeda dalam satu rumah tangga. Saat itu, mereka sepakat untuk saling mendukung satu sama lain. (Ikuti terus kisah selanjutnya di Bintang.com)