Fimela.com, Jakarta Super Junior-Trot atau yang memiliki nama resmi Super Junior-T merupakan sebuah subgrup dari boyband asal Korea Selatan yaitu Super Junior. Mereka adalah sebuah grup musik yang pertama kali membawakan lagu bergenre Trot, yang merupakan genre musik tertua dari K-Pop.
Terbentuk pada tahun 2007, Super Junior-T terdiri dari 6 anggota yaitu Leeteuk, Heechul, Kangin, Shindong, Sungmin, dan Eunhyuk. Super Junior-T merilis sebuah CD debut pada 23 Februari 2007 sebelum memutuskan hiatus pada tahun 2008.
Baca juga: Selamat Tinggal, Kibum Resmi Tinggalkan Super Junior
Advertisement
Kematiaan genre musik Trot membuat seorang produser musik kenamaan asal Korea yaitu Lee Soo Man berinisiatif untuk membuat sebuah grup yang membawakan genre ini. Hingga akhirnya 3 bulan sebelum Super Junior-T resmi melakukan debut, mereka sudah tampil di acara bernama Don't Go Away pada 25 November 2006.
Debut single dari Super Junior-T yang berjudul Rokuko sangat populer di kalangan pecinta musik K-Pop. Bahkan hanya 3 hari setelah dirilis lagu Rokuko berhasil memuncaki daftar chart di beberapa situs musik.
Pada 29 Aoril 2008, Super Junior-T mengumumkan bahwa mereka akan segera merilis single ke-2 setelah hiatus. Bahkan mereka juga mengumumkan kembali aktifnya Super Junior-T bersamaan dengan single baru mereka.
Kesuksesan Super Junior-T membuat mereka mulai merambah industri musik Jepang. Subgrup dari Super Junior ini merilis ulang single mereka yang berjudul Rokuko dan mengubahnya menjadi Rock and Go untuk meraih perhatian pecinta musik di Jepang.