Sukses

Entertainment

Video Lirik 'What Do You Mean?' Justin Bieber 'Bocor'

Fimela.com, Jakarta Justin Bieber telah melakukan promo untuk single terbarunya yang bertajuk What Do You Mean? dengan menghitung mundur tanggal perilisan single tersebut. Promo yang Justin Bieber lakukan tak lepas dari bantuan teman-teman selebriti dunia.

Justin Bieber sangat gencar melakukan promo untuk single terbarunya kali ini. What Do You Mean? dikabarkan juga akan dibawakan oleh Justin Bieber pada penampilannya di MTV Video Music Awards.

Justin Bieber (via tv.mtvema.com)

What Do You Mean? merupakan single pertama yang dirilis dari album terbaru Justin Bieber. Namun, penggemar Justin Bieber nampaknya tidak perlu menunggu lama karena video dengan lirik single ini telah 'bocor' secara online.

Baca juga: G-Dragon Akan Kolaborasi di Album Teranyar Justin Bieber?

Lirik dari single comeback Justin Bieber seperti menjelaskan suatu masalah dari hubungan yang membingungkan. Bisa dikatakan What Do You Mean? adalah versi pendewasaan awal dari seorang Justin Bieber.

Justin Bieber (via ellentv.com)

Sebelumnya, Justin Bieber meminta bantuan banyak selebriti dunia untuk melakukan promo untuk single terbarunya ini. Lewat akun Instagram pribadi miliknya, Justin mengunggah foto serta video bentuk dukungan dari teman-temannya tersebut.

Justin Bieber juga sempat membuat penasaran para penggemar dengan memberikan teaser dari lirik What Do You Mean? melalui pesan langsung di Twitter penggemarnya. Hal ini sempat membuat heboh dan menjadi pembicaraan pada Twitter itu sendiri.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading