Fimela.com, Jakarta Ajang Hugo Awards 2015 menambah daftar panjang penghargaan yang telah diterima oleh film Guardians of the Galaxy. Ajang yang diadakan di Whasington DC ini menobatkan film arahan James Gunn itu sebagai Film Panjang dengan Persentasi Drama Terbaik.
Melalui akun Twitter pribadinya, Gunn mengungkapkan kebahagiaannya. Sutradara berusia 45 tahun lalu itu sama sekali tak menyangka dengan kemenangan film Guardians of the Galaxy.
Oh my Gosh, this is so amazing. We won a @TheHugoAward for @Guardians. THANKS!! http://t.co/kujULurO3V
— James Gunn (@JamesGunn) August 23, 2015
Film Guardians of the Galaxy mampu menyingkirkan empat pesaingnya seperti The Lego Movie, Edge of Tomorrow, Captain America: The Winter Soldier dan Interstellar. Kemenangan atas Guardians of the Galaxy diumumkan pada Sabtu, 22 Agustus 2015 pagi di 73rd World Science Fiction Convention, Spokane, Whasington DC, Amerika Serikat.
Advertisement
Baca Juga: 'Guardians of the Galaxy' Genap Setahun, James Gunn Sapa Fans
Hugo Awards 2015 merupakan penghargaan ke-15 yang telah diterima film Guardians of the Galaxy. Film yang dibintangi oleh Chris Pratt ini sebelumnya pernah masuk ajang Academy Awards (Oscar) 2015 untuk dua kategori. Namun sayang, film ini tak dapat memenangkannya.
Meski diangkat dari komik Marvel, film Guardians of the Galaxy tak bisa meraih penghargaan di kategori Novel Terbaik. Bahkan kategori ini tak memasukan nama satu pemenang pun. Rencananya, Marvel akan mengulang kembali kesuksesannya dengan memproduksi Guardians of the Galaxy 2.