Sukses

Entertainment

Fans Nyanyi Bersama di Konser Nicki Minaj 'The Pinkprint Tour'

Fimela.com, Jakarta Rapper wanita nyentrik kelahiran Amerika Serikat, Nicki Minajย kini tengah menjalani rangkaian tur konsernya yang bertajuk The Pinkprint Tour. Beberapa hari sebelumnya, Nicki menyambangi kota-kota di Kanada untuk menghibur fansnya.

Seperti kebanyakan artis yang tengah konser, Nicki Minaj tak mau ketinggalan untuk mengabadikan hebohnya konser tersebut. Ia mengunggah melalui akun Instagram pribadinya 2 buat cuplikan video yang memperlihatkan penggemar membanjiri konsernya tersebut.

Keseruan konser tersebut ketika Nicki Minaj tampil di Scotiabank Saddledome, Calgary, Kanada pada 18 Agustus lalu. Penonton tak henti-hentinya bersorak sorai setelah Nicki mengucapkan sesuatu.

Baca juga:ย Robin Thicke Gaet Nicki Minaj di Video Klip 'Back Together'

Sorak sorai kegembiraan fans tak berhenti sampai disana, melalui video yang Nicki selanjutnya menunjukkan fans bernyanyi bersama. Suara mereka menggema saat menyanyi bersama lagu Right Thru Me dari album Pink Friday yang dirilis tahun 2010 lalu.

ย 

๐Ÿ˜ƒ #Calgary #Canada #RightThruMe #ThePinkprintTOUR ๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ’˜๐Ÿ’˜๐Ÿ’˜

A video posted by Nicki Minaj (@nickiminaj) on

Berdasarkan situs event tour, Nicki Minaj memulai turnya di tahun 2015 ini pada bulan Maret lalu di Swedia. Diurutan teratas The Pinkprint Tour di Edmonton, Kanada pada 19 Agustus lalu.

Hingga hari ini, belum terlihat kabar terbaru untuk turย Nicki Minaj. Pada foto di situs ini menampilkan Nicki dengan bintang tamu lain seperti Meek Mill, eae Sremmurd, Tinashe dan Dej Loaf.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading