Sukses

Entertainment

Peran Ganda Anne Hathaway dalam Mini Seri The Ambassador's Wife

Fimela.com, Jakarta Aktris peraih piala Oscar 2013, Anne Hathaway kembali melakukan peran ganda. Anne diketahui sedang gencar mengasah kemampuannya bekerja di belakang layar. Dalam mini seri The Ambassador's Wife, Anne akan bertindak sebagai pemain sekaligus produser.

"Kami sangat beruntung Anne akan membintangi drama yang menghibur dan penuh kasih ini. Dia adalah liga bagi dirinya sendiri. Kita tidak pernah berpikir orang yang lebih baik dari sosok kompleks Steil," ucap Mark Gordon selaku produser dan pemilik rumah produksi Mark Gordon Co. seperti dilansir Variety.

Novel The Ambassador's Wife. Foto: via amazon.com

Mark Gordon Co. dan Entertainment One memang bekerjasama untuk memproduksi dan membiayai mini seri The Ambassador's Wife. Namun sayang, penulis naskah belum ditentukan oleh Gordon dan timnya.

Baca Juga: Adu Akting Robert De Niro-Anne Hathaway di Trailer 'The Intern'

The Ambassador's Wife sendiri merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Jennifer Steil. Novel yang baru dirilis pada 28 Juli 2015 lalu itu memang laris manis di kalangan pecinta novel drama fiksi.

Anne Hathaway. Foto: via quirkbooks.com

Cerita dalam novel mangangkat kisah Steil yang merupakan istri dari mantan duta besar Inggris untuk Yaman, Timothy Torlot. Pada tahun 2010, Torlot menjadi target dari sasaran bom bunuh diri. Pasca serangan, sang istri membawa serta anaknya ke Yordania untuk berlindung.

Belum dapat dipastikan peran apa yang akan dilakoni Anne Hathaway. Kemungkinan besar ia akan berperan sebagai tokoh utama wanitanya. Selain Anne, belum ada nama artis lain yang menyatakan bergabung di mini seri The Ambassador's Wife.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading