Sukses

Entertainment

Kostum Unik Lidya JKT48 di Hari Terakhir Kuliah

Fimela.com, Jakarta Lidya JKT48 punya pilihan busana yang unik saat menghadiri hari terakhir kuliah di semester dua. Jika biasanya mahasiswa memilih untuk mengenakan kaos, celana jeans, dan sepatu kets, tidak demikian dengan Lidya.

Ia memilih untuk mengenakan kebaya dan sepatu hak tinggi. Pilihan warnanya pun menarik. Untuk atasan, ia memilih warna hijau, bawahan (kain) warna merah, dan sepatu warna kuning.

“Hai! Pakai kebaya buat uas hari ini! Hahaha” katanya dalam tweet yang menyertakan fotonya dalam balutan kebaya tersebut.

Sebelum menghadapi uas, selain menyemangati diri sendiri, ia pun meminta netizen untuk mendoakannya. Lagi-lagi, caranya pun unik.

Baca Juga: Garangnya 'Heavy Rotation' JKT48 Versi Metal

Ia menyertakan sebuah video di tweetnya dua hari lalu. Video tersebut terdiri dari 4 frame yang menampilkan Lidya dalam berbagai ekspresi. “Last dayyy of final exam, wish me luck!”

Jadi, kalian ikut mendoakan Lidya JKT48 supaya sukses uas atau tidak? Semoga Lidya bisa menyelesaikan uas dan semester duanya dengan baik ya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading