Fimela.com, Jakarta Sejak mengeluarkan single lagu yang berhasil memanjakan telinga masyarakat pendengar musik dangdut. Nama Ayu Ting Ting menjadi semakin populer di jagat industri musik dangdut tanah air.
Lewat single lagu-lagunya yang seperti Sik Asik, Single Happy, Ya Sudah Ya Sudahlah. Geregetan, dan Geboy Mujaer. Ditahun 2015, pemilik nama lengkap Ayu Rosmalina ini akhirnya merilis album solo pertamanya berjudul 'Best of Ayu Ting Ting'.
Advertisement
Didalam album baru tersebut terdapat 4 lagu baru dan 5 lagu lama, serta 1 lagu yang diubah aransemennya menjadi akustik. Adapun single hits andalam pada album ini yang berjudul 'Suara Hati' yang diciptakan oleh Fauzi KDI.
"Best of ayu ting-ting saya semua yang nyanyi, 10 lagu. Ada 4 lagu lama dan 6 lagu sisanya lagu baru. Lagunya Suara Hati, Sambalado, My Lopely, Sik Asik, Geregetan, Single Happy, Yang Sudah Ya Sudahlah, Kekasihku, Indonesia Ku Berkarya Hanya Untukmu, versi akustik Suara Hati," kata Ayu Ting Ting di Gedung Annex, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (31/7/2015).
Selain itu Ayu Ting Ting berkesempatan menyanyikan lagu karangan Liliana Tanoesoedibjo. "Ada ciptaan dari ibu Liliana Tanoesoedibjo, saya senang bisa dipercaya bawakan lagunya. Ini 'Best of Ayu Ting Ting' semoga bisa diterima masyarakat. Di album ini macam-macam, ada beat yang happy dan lainnya," sambungnya.
Lebih lanjut, dijelaskan Ayu Ting Ting kalau tidak ada aransemen ulang pada lagu di albumnya. Ibu satu anak ini pun puas dengan hasil yang sudah ada, karena pada proses pembuatannya Ayu terlibat langsung di dalamnya.
"Perubahan aransemen sih enggak terlalu macam-macam, jadi masih dangdut tapi ada unsur pop juga. Saya puas, karena saya terjun juga selama pengerjaan sampai selesai album 'Best of Ayu Ting Ting ini," tukasnya.
Baca juga: Ayu Ting Ting Promosi Film Deddy Corbuzier dan Chika Jessica