Fimela.com, Jakarta Kabar duka kembali datang dari dunia hiburan tanah air. Bu Meinar Loeis, pencipta lagu anak-anak berjudul 'Bintang Kecil', dinyatakan meninggal dunia pada hari ini, Selasa (28/7) pukul 12.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang diperoleh dari broadcast WhatsApp, Meinar Loeis meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. Jenazah akan dipulangkan ke rumah duka yang beralamat di Jalan Padang No. 20 Manggarai.
Advertisement
"INNALILLAHI WA INAILAIHI ROJIUN. Pencipta lagu Bintang Kecil, ibu Meinar, meninggal dunia di RSCM, pukul 12.00 WIB. Rumah duka jalan Padang no. 20 Manggarai," demikian isi broadcast yang beredar di kalangan jurnalis.
Kondisi kesehatan Bu Meinar memang kurang baik belakangan ini. Wanita 85 tahun ini bahkan sempat dirawat di rumah sakit tersebut sejak tanggal 25 Juli lalu, karena masalah di paru-parunya.
Salah satu media online menyebutkan bahwa ada cairan di dalam paru-paru wanita kelahiran 14 Mei 1930 ini. Akibatnya, dia mengalami masalah saat makan, disertai dengan batuk-batuk yang mengganggu.
Sepanjang hidupnya, Bu Meinar Loeis memang mendedikasikan hidupnya untuk anak-anak. Setelah berhenti bekerja di salah satu stasiun televisi, dia masih aktif menghibur anak-anak dari TK ke TK untuk agar mereka tetap cerita mendengarkan musik-musiknya.