Fimela.com, Jakarta Film superhero Ant-Man yang dirilis pada 17 Juli kemarin masih memuncaki box office Amerika Serikat. Film terbaru Adam Sandler, Pixel, gagal menggeser film produksi Marvel tersebut. Sebelumnya film tentang video game di tahun 1980-an itu diprediksi bisa menyaingi Ant-Man.
Tapi faktanya hal itu tidak terjadi. Pixels bahkan tak mampu mencapai angka 25 juta USD, hanya sekitar 24 juta USD saat dirilis di pekan pertamanya. Menurut berita dari Cinema Blend, Ant-Man yang dibintangi Paul Rudd unggul tipis dari Pixels dengan meraih pendapatan sebesar 24,7 juta USD. Total, Ant-Man sudah mengumpulkan pemasukan sekitar 106 juta USD.
Advertisement
Meski begitu, Ant-Man sementara ini masih menempati peringkat kedua terendah dari sejumlah film produksi Marvel yang dirilis dalam beberapa tahun terakhir. Ant-Man kemungkinan besar hanya unggul dari The Incredible Hulk (2008) yang meraih pendapatan sebesar 134 juta USD. Film Pixels juga menjadi cerminan karir Adam Sandler yang semakin merosot belakangan ini.
Film lainnya yang baru dirilis di pekan ini, Southpaw dan Paper Towns, menempati peringkat kelima dan keenam. Sedangkan film yang sudah dirilis pekan lalu, Mr. Holmes, baru berhasil masuk sepuluh besar box office di pekan ini.
Baca Juga: 'Ant-Man' Singkirkan 'Minions' dari Puncak Box Office
Film yang dibintangi Ian McKellen dan menceritakan masa tua detektif terkenal Sherlock Holmes itu meraih pendapatan sekitar 3 juta USD di pekan ini. Peringkat ketiga ditempati Minions yang turun satu peringkat dari pekan lalu. Film animasi tersebut meraih pendapatan sekitar 22,1 juta USD dan total sudah meraih 261 juta USD.
Sedangkan Jurassic World yang baru saja menjadi film terlaris ketiga sepanjang masa, turun ke peringkat kedelapan. Jurassic World meraih pendapatan 6,9 juta USD di pekan ini dengan total pendapatan 623 juta USD. Apakah Ant-Man akan kembali berjaya di pekan depan atau justru akan tumbang dari film lainnya? Menarik untuk ditunggu.