Sukses

Entertainment

Adam Sandler dan Selena Gomez Ada di Serial 'Hotel Transylvania'

Fimela.com, Jakarta Adam Sandler dan Selena Gomez didapuk mengisi suara karakter di film 'Hotel Transylvania'. Banyak yang telah menunggu hasil karya keduanya. Namun kabar baik pun diberikan Sony dengan akan mengangkat film animasi ini ke serial TV.

Seperti dilansir The Hollywood Reoprter, Sony Pictures telah bekerjasama dengan Nelvania untuk memproduksi serial TV 'Hotel Transylvania'. Nantinya, cerita akan mengadaptasi dari dua film sebelumnya.

Adam Sandler isi suara di Hotel Transylvania. Foto: via justjared.com

"Penonton akan dapat merangkul dunia dengan karakter 'Hotel Transylvania'. Jadi kami mencoba untuk menjalin kerjasama dengan Nelvana untuk menciptakan petualangan baru dari usia remaja Marvis dan teman-temannya di hotel monster itu," ujar Kristine Belson, perwakilan Sony Pictures.

Baca Juga: Hubungan Adam Sandler dan Selena Gomez di 'Hotel Transylvania 2'

Bangku eksekutif produser akan diisi oleh Rick Mischel dari pihak Sony Pictures Animation. Sedangkan Colin Bohm dan Irene Weibel akan menjadi perwakilan dari Nelvana.

Hotel Transylvania

Serial TV adaptasi dari film 'Hotel Transylvania' ini direncanakan tayang di AS pada awal 2017 mendatang. Tahun ini, pecinta animasi dapat menikmati suara Adam Sandler dan Selena Gomez terlebih dahulu di sekuel kedua 'Hotel Transylvania' yang rilis pada 25 September 2015 mendatang.

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading