Sukses

Entertainment

Awas Insomnia! Selfie ala Jessica Mila ini Bikin Tidur Gelisah

Fimela.com, Jakarta Selfie mungkin sudah jadi hal sangat umum yang dilakukan siapapun dan di manapun. Namun ketika aktivitas ini sudah dianggap terlalu umum dan mainstream, Jessica Mila memilih melakukan hal lain yang lebih menarik. Apa itu?

Baca Juga: Jessica Mila Akui Dekat dengan Mischa Chandrawinata

Bukan sekedar berfoto, kali ini Jessica merekam berbagai pose selfienya dalam bentuk video. Alhasil, semua orang bisa melihat wajah cantiknya yang bergerak-gerak dan menunjukkan gaya centil.

 

Foto selfie? Ah, udah biasa. Cobain video selfie yuk! ;) http://b612.line.me/go #selfietime #ShareWithTheHeart

A video posted by Jessica Mila Agnesia (@jscmila) on

"Foto selfie? Ah, udah biasa. Cobain video selfie yuk! ;)," demikian kata-kata yang ditulis Jessica Mila saat mengunggah video selfinya lewat Instagram beberapa waktu lalu.

Jessica sendiri memang menggunakan sebuah aplikasi yang memang digunakan untuk mengambil gambar seperti ini. Ada empat pose yang digabungkan jadi satu sehingga menjadi kesatuan yang bakal membuat siapapun tak bisa berpaling.

Pesona kecantikan Jessica Mila memang tak tergantikan. (Collection by number nine online IG @numbernineonline / Fathan Rangkuti/bintang.com)

Dengan gaya centil seperti itu, tidak heran jika berbagai komentar membanjir saat foto itu diunggah. Pujian atas kecantikan Jessica Mila pun tumpah ruah, dan beberapa sempat menyebutnya bidadari yang turun dari surga.

Ditambah lagi, Jessica Mila membuat video selfienya dalam mode hitamm putih sehingga memberikan kesan sempurna dalam penampilannya. Sepertinya Jessica berusaha menggantikan tren selfie dengan cara ini. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading