Sukses

Entertainment

Para Pengocok Perut di Bulan Ramadan (Part 1)

Fimela.com, Jakarta Berkah Ramadan melingkupi semua kalangan. Mulai dari pedagang yang omzet penjualannya meningkat, penceramah yang undangan ta’lim dan tausiahnya makin padat, sampai ke jajaran para pengocok perut yang mendapat job di beragam acara televisi.

Yang paling banyak menyedot perhatian adalah acara jelang dan saat sahur serta pada acara jelang dan setelah berbuka puasa. Sejumlah nama pelawak kondang terlibat dalam acara Ramadan beragam televisi, seperti Sule, Denny Cagur, Wendi Cagur dan Narji Cagur, Andre Taualany, Nunung, Ruben Onsu, Cak Lontong, Indro Warkop, Bolot, Parto “Patrio”, Oppi Kumis, dan lain-lain.

Baca juga: Susah Saingi Sule, Iwel Wel Bikin Komedi Genre Baru

Sejak acara komedi Opera Van Java dihentikan, Sule dkk tak pernah lagi bertemu.

Sule yang di luar Ramadan sudah sibuk, selama Ramadan ini makin sibuk. Ia yang biasanya tampil di sejumlah mata acara di NET, di musim Ramadan bertambah satu acara, Ini Sahur yang disiarkan secara langsung. Sule bersama Andre Taulani, Indro Warkop, Bolot, Yurike Prastika, Nunung dan para bintang tamu yang silih berganti setiap hatinya menjadikan acara talk show yang biasanya monotone menjadi penuh warna.

Ada canda dan gelak tawa dalam setiap segmen yang disajikan. Kepiawan para pelawak yang terlibat di acara ini memang tak perlu diragukan. Bukan hanya penonton di studio dan juga di rumah yang tergelak, para bintang tamu pun terkadang dibuat terpingkal-pingkal.

Ini Sahur (Youtube)

Sule dan kawan-kawan berhasil mengadopsi format acara reguler (Ini Talk Show) menjadi ara serupa namun khas dalam acara Ini Sahur. Secara umum acara masih menyuguhkan sajian utamanya; talk show. Namun muatan Ramadan terlihat pada materi yang ditanyakan pada bintang tamu dan tausiah ustad di akhir acara.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading