Sukses

Entertainment

Diam-diam Teuku Wisnu Sering Batal Puasa

Fimela.com, Jakarta Di balik pribadinya saat ini yang lebih islami, Teuku Wisnu juga pernah membatalkan puasa dengan sengaja. Namun, hal itu dilakukannya saat masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Meski malu, suami dari Shireen Sungkar itu tak segan-segan berbagi kenangannya.

"Wah, ini sih aib bukan pengalaman. Dulu aku suka colong-colong lah buka puasa waktu masih SD. Tapi di depan orang tua bilangnya puasa, padahal enggak. Itu waktu masih kecil," ungkap Teuku Wisnu saat dijumpai di Grand Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (2/7/2015).

(Baca juga: Teuku Wisnu Selektif Pilih Program Televisi di Bulan Ramadan)

Teuku Wisnu (Galih W. Satria/Bintang.com)

Beruntung, kelakuan itu ak sampai tercium ibunya. Pasalnya Wisnu mengaku paling takut dengan ibu. Diakui Wisnu, sang ayahlah yang selalu menutupi kebohongannya. Wisnu menilai, ayahnya memang sangat baik dengannya.

"Ketahuan sama papa. Tapi alau mamah kayaknya enggak tahu deh, saya takut sama mamah. Kalau papa terlalu baik sampai akhirnya enggak apa-apalah enggak puasa. Namanya juga masih kecil," kenang Wisnu.

Teuku Wisnu

Kenakalan masa anak-anak tak menjadikan Teuku Wisnu membebaskan buah hatinya dengan Shireen Sungkar, Teuku Adam Al Fatih dari puasa. Meski secara bertahap, sejak dini Wisnu mengaku akan melatih putranya untuk berpuasa.

(Baca juga: Teuku Wisnu Tegaskan Dirinya Bukan Ustaz)

"Mungkin dilatih, saya pernah dengar ustaz bilang, anak yang belum wajib puasa harus dilatih berpuasa. Jamnya mungkin bertahap. Dari subuh sampai Zuhur, terus dibiasakan sampai Ashar, sampai akhirnya puasa full seharian penuh," tukas Teuku Wisnu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading