Fimela.com, Jakarta Baru saja dunia kedirgantaraan Indonesia kembali berduka. Sebuah pesawat Hercules yang berisi para penumpang dari anggota TNI dan sipil jatuh di Medan dan memakan korban jiwa. Kejadian ini pun menjadi perhatian banyak pihak tak terkecuali Dea Ananda.
Dea memberikan komentar atas kejadian naas di bulan suci Ramadan itu. "Saya nggak ngerti soal itu, tapi turut berduka cita aja, simpati dan empati kepada keluarga korban," kata Dea di Sophie Paris, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (1/7).
Advertisement
Perihal sebab jatuhnya pesawat, Dea tak mau berspekulasi. Namun, yang pasti adanya kecelakaan tersebut merupakan satu hal yang telah digariskan oleh Yang Maha Kuasa.
"Enggak bisa ngomong juga, entah human error atau faktor alam karena enggak tahu. Meskipun pemerintah udah berusaha atau pilotnya yang terbaik tapi kita kan enggak tahu karena kecelakaan bisa kapan aja, baik di darat, laut atau udara," ujar Dea.
Baca Juga: Pesawat Hercules Jatuh di Medan, Duma Riris Ikut Prihatin
Tak dipungkiri jika pesawat terbang merupakan alat transportasi yang sangat dekat dengan para selebriti karena dalam menjalani aktivitasnya, apalagi ke luar kota para selebriti kerap menggunakan jasa alat transportasi ini. Namun, kecelakaan pesawat ini tak membuat Dea kecil hati.
Baginya jodoh, rejeki, dan mati merupakan urusan Yang Maha Esa. Setiap manusia memiliki ajal masing-masing. "Nggak (takut) ya, karena kalau sudah waktunya mati dan ajal tiba, ya sudah," tutur Dea Ananda.