Sukses

Entertainment

Duet Mengejutkan Once Mekel Feat Sean Gelael

Fimela.com, Jakarta Mantan vokalis Dewa 19, Once Mekel makin mantap dengan solo kariernya. Bersiap meluncurkan album kedua, Once mulai sibuk manggung di acara-acara off air. Namun siapa sangka di satu acara Once justru berduet dengan pebalap muda berbakat Sean Gelael.

Dalam acara buka bersama di kawasan Kemang, Once membawakan beberapa lagu termasuk Pupus yang dipopulerkannya bersama Dewa 19. Lagu mellow tersebut mendapat sentuhan berbeda dengan hadirnya Sean Gelael.

Sean Gelael ternyata jago banget ngerap! (Nizar Zulmi/Bintang.com)

Pebalap 18 tahun itu menambahkan bit rap dalam penampilan mereka malam kemarin (30/6). Tak hanya Once, para undangan yang hadir turut terpukau dengan skill rap Sean.

Baca Juga: Once Mulai Tertarik Produseri Band

"Kolaborasi tadi cuma seru-seruan aja sih. Belum tau ke depan mau ada projek bareng ato nggak, tapi rapnya Sean keren," papar Once kepada awak media yang hadir.

Once Mekel puji kemampuan Sean Gelael ngerap (Nizar Zulmi/Bintang.com)

Dalam kesempatan tersebut Once juga banyak sharing tentang persiapan album keduanya yang akan rilis Agustus mendatang. Bermaterikan lagu-lagu yang dominan upbeat, Once sudah tak sabar untuk segera memperkenalkan karya-karyanya.

"Album udah selesai. Rencananya akan dirilis Agustus. Sekarang lagi seleksi aja dari 15 (lagu) jadi 10," kata Once. Akankah Once Mekel bakal libatkan Sean Gelael dalam salah satu karyanya? Menarik untuk ditunggu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading