Sukses

Entertainment

Saat Rekaman Lagu Religi, Mendiang Chrisye Tak Berhenti Menangis

Fimela.com, Jakarta Ketika Tangan dan Kaki Berkata, menjadi salah satu lagu yang memiliki makna yang dalam yang pernah ditulis Taufik Ismail untuk mendiang Chrisye. Begitupula menurut mendiang Chrisye, lirik lagu ini adalah satu-satunya lirik paling dahsyat sepanjang karirnya.

Seperti ada kekuatan misterius dalam lagu ini saat Chrisye mencoba berlatih di kamar, baru mencapai baris kedua mendiang Chrisye menangis. Hal yang sama terjadi ketika mendiang yang terlahir dengan nama Christian Rahadi ini mencoba untuk berlatih ulang. Hal ini tentunya membuat terkejut istri mendiang Chrisye, Damayanti Noor. Pasalnya, kejadian ini tidak biasa terjadi dan hampir membuatnya shock.

Chrisye (via yes24.co.id)

Lirik Ketika Tangan dan Kaki Berkata memang begitu merasuk kalbu dan menghadapkan pada kenyataan, betapa manusia tidak berdaya ketika hari akhirnya tiba. Sepanjang malam, mendiang Chrisye gelisah dan menyampaikannya kepada Taufik.

Taufik mengatakan bahwa lirik lagu tersebut diilhami dari Surat Yasin ayat 65 dan menyarankan mendiang Chrisye untuk tenang. Hal yang sama terjadi, mendiang Chrisye menangis dan berulang kali dengan hasil yang sama.

Taufik Ismail (via kahfiekamaru.blogspot.com)

Erwin Gutawa selaku produser juga sempat kewalahan dan Damayanti shalat untuk mendoakan kelancaran rekaman suaminya. Dengan susah payah, Chrisye berhasil menyanyikannya hingga selesai. Rekaman tersebut hanya dilakukan satu dan tidak diulang karena Chrisye tak sanggup untuk menyanyikannya lagi.

"Pada hari ini Kami tutup mulut mereka dan berkatalah kepada Kami tangan mereka dan memberi kesaksianlah kaki mereka terhadap apa yang dahulu mereka usahakan" [QS. Yaasiin(36): 65]

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading