Fimela.com, Jakarta Taylor Swift patut berbangga hati dengan kesuksesan yang ia raih. Pasalnya, Bad Blood menjadi lagu yang paling sering diputar di radio untuk saat ini. Tidak lain, Bad Blood termasuk dari album 1989 yang melesat naik ke puncak dengan sangat cepat.
Bad Blood menjadi lagu yang berada dalam album fenomenal Taylor Swift, 1989 yang kini berada di posisi sebagai lagu pop yang paling sering di putar pada radio-radio. Jika Swift tetap dapat mempertahankan gelar ini melalui chart terbaru, maka bertambah pula deretan prestasi yang telah ia capai pada tahun ini.
Advertisement
Menurut Mediabase, Bad Blood menerima permintaan untuk diputar sebanyak 17,753 kali selama periode 13 juni sampai 19 juni lalu. Pencapaian Swift melampaui See You Again yang dibawakan oleh Wiz Khalifa dan Charlie Puth yang diputar sebanyak 17,711 kali dengan periode yang sama.
Baca juga: Taylor Swift Hadirkan Kejutan dalam Konser di Philadelphia
Posisi di bawah See You Again diikuti oleh Shut Up and Dance milik Walk the Moons (17,692), Want to Want Me dari Jason Derulo (17,198) dan Talking Body dari Tove Lo (14,602).
Sementara ini, keberhasilan yang paling mengesankan pada musik pop, Bad Blood yang membuktikan dapat menjadi sensasi. Selain itu, hasil yang telah dicapai juga sebanding dengan kerja keras Swift selama ini.
Bad Blood merupakan salah satu lagu dari penyanyi dan penulis lagu Amerika, Taylor Swift dari album 1989 tahun 2014 lalu. Versi lagu ini menampilkan rapper Kendrick Lamar dan telah dirilis pada 17 mei lalu dibawah naungan Republic Records.