Sukses

Entertainment

Recycle Kasih Jangan Kau Pergi, Yoda Idol Bantah tak Percaya Diri

Fimela.com, Jakarta Sebuah lagu hits yang menjadi idola anak muda pada tahun 1997 berjudul Kasih Jangan Kau Pergi dibangkitkan kembali oleh Yoda Idol. Seperti diketahui, lagu ini pernah dipopulerkan oleh grup band Bunga yang salah satu personilnya adalah mendiang Galang Rambu Anarki, putra musisi kawakan Iwan Fals.

Soal recycle lagu, pemilik nama Prattyoda Bhayangkara mengaku bukan tidak percaya diri. Namun, ia sengaja ingin mengingatkan masyarakat pecinta musik akan adanya sebuah hits yang pernah meraja chart musik di tanah air saat itu.

Yoda Idol (Foto: Ruswanto/Bintang.com)

"Bukan ga pede. Tapi untuk ingetin lagi. Setelah ini akan keluarin lagi dengan karya Yoda sendiri. Lagu ini juga menginspirasi aku untuk menulis lagu. Makanya dipilih untuk starting di blantika musik tanah air," kata Yoda di Naches Joy & Pride, Kemang Timur, Jakarta Selatan, Sabtu (20/6) malam.

Yoda sendiri menghadirkan lagu ini dibawah naunganĀ Outlaw Music Production (OMP). Ia memberikan aransemen baru dengan karakter vokal yang kuat. Sebuah kenangan spesial atas lagu tersebut tentunya akan dihadirkan oleh penyanyi keriting ini.

Yoda Idol (Foto: Ruswanto/Bintang.com)

"Ini lagu legend 97-an dari band Bunga. Sebulan lalu udah rilis di radio, perkembangannya luar biasa. Hari ini kita rilis videoklipnya, di youtube akan ditayangkan perdana malam ini," tutur juara 3 Indonesian Idol 2012.

Dengan bekal musikalitas yang apik, Yoda pun berharap penerimaan masyarakat atas lagu ini bisa terus meningkat. "Setelah sekian tahun tertidur, mati suri untuk mempersiapkan waktu yang tepat. Semoga lagu ini bisa diterima dan disukai oleh masyarakat Indonesia, khususnya Yodangers (baca: Yodanjers, fans Yoda)," ucap Yoda Idol.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading