Fimela.com, Jakarta Seideal apa pun prinsip seseorang dalam berkarir, honor tetap menjadi salah satu prioritas utamanya. Tak heran jika Oka Antara begitu senang bisa kembali bermain di serial 'Keluarga Garuda di Dadaku'.
Oka dipercaya lagi memerankan karakter Johan, pelatih Timnas Indonesia U17. Apalagi serial tersebut digarap secara serius tidak seperti kebanyakan serial TV lain yang terkesan serabutan karena bersifat striping.
Advertisement
"Wah senang banget, setiap bulan bisa nyayur saya, hahaha. Menurut saya persiapan yang cukup itu kurang di serial TV Indonesia. Makanya karena ini digarap serius, pas dapat langsung oke," ungkap Oka Antara saat ditemui di Lakepras, kawasan Cawang, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2015). “Lagipula yang bikin saya berat karakter ini diambil orang lain karena memang dibuat untuk continue. Kayaknya enggak rela kalau peran ini jatuh ke orang lain," sambung Oka.
Alasan lainnya, Oka mengaku sering bekerjasama dengan orang-orang di balik serial ini. "Di sini saya ditemukan lagi oleh tim ini pada 3 tahun lalu. Sama produsernya dan writernya sering kerja bareng. Jadi enak kalau kerja sama orang yang sudah kita kenal," terang Oka Antara.
Baca Juga: Romantis, Oka Antara Selalu Beri Kado untuk Istri
Kesuksesan 'Keluarga Garuda di Dadaku' season 1 membuat Salto Films kembali melanjutkan serial ini ke season 2. Bedanya, jika pada season pertama hanya ditayangkan dalam 3 episode, untuk kali ini 'Keluarga Garuda di Dadaku' akan hadir sebanyak 7 episode. Rencananya serial itu mulai tayang pada September 2015 mendatang.
Melihat kesuksesan serial tersebut, Oka Antara memprediksi 'Keluarga Garuda di Dadaku' akan dibuat sebanyak 3 season. "Tapi kalau panjang lagi bakalan absurd. Karena saya sayang banget sama brand ini. Saya malah inginnya kalau materinya habis ya sudah selesai, jadi enggak terkesan maksa," tandas Oka Antara. Selain Oka Antara, serial 'Keluarga Garuda di Dadaku' juga dibintangi oleh Revalina S. Temat dan Aliando Syarief.