Fimela.com, Jakarta Setahun belakangan wajah pedangdut Iis Dahlia kerap menghiasi layar kaca menjadi salah satu juri ajang pencarian bakat menyanyi. Saking sibuknya, Ramadan tahun lalu, ia harus merelakan waktu kebersamaannya dengan keluarga lantaran sibuk bekerja. Itu sebabnya Ramadan tahun ini Iis memilih membatasi kegiatan agar lebih sering dekat dengan keluarga.
Meski tak mendapat protes keluarga lantaran kesibukannya yang padat, Iis memilih bergantian mengawal program D'T3rong Show dengan teman seprofesinya, Inul Daratista selama Ramadan. Dia mengaku tak ingin terlalu sibuk di puasa tahun ini.
(Baca juga: Iis Dahlia: Suara Terompet dari Langit Terdengar, Mari Waspada!)
Advertisement
"Kasihan laki gue, enggak mau full karena setahun ini kan terus-terusan. Kasihan laki gue, nanti diusir lagi hehehe. Jadinya gantian sama Inul, membatasi pekerjaan supaya banyak sama keluarga. Gue punya tanggung jawab," ungkap Iis Dahdlia saat dijumpai di SCTV Tower, kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (4/6/2015).
Selain lebih dekat dengan keluarga, Iis juga ingin memanfaatkan waktu luangnya untuk silaturahmi dengan orang-orang terdekat. Maklum, sebagai publik figur, Iis sadar betul betapa sulitnya bertemu dengan keluarga. Apalagi sekedar hang out bersama teman.
"Jadi kalau lagi enggak di Indosiar maunya di rumah. Aku ingin silaturahim sama teman-teman dan keluarga," ujarnya.
Iis mengatakan, pilihan itu akan membuat Ramadan tahun ini terasa berbeda. Dulu, kata Iis, dirinya lebih banyak berbuka puasa di lokasi syuting ketimbang di rumah. Sampai-sampai terkadang dia membawa buah hatinya untuk ikut.
"Sekarang jadi ada waktu sama keluarga. Kalau tahun kemarin asli sibuk banget. Buka puasa saja di studio. Suami aku pemalu, makanya anak-anak aku bawa ke lokasi dan suami sendirian di rumah," kata Iis Dahlia.