Sukses

Entertainment

Menunggu Akhir Kisah EXO Next Door

Fimela.com, Jakarta Menjelang episode terakhir EXO Next Door masih menyisakan pertanyaan terbesar. Siapakah yang akan dipilih Yeon He, Chanyeol atau D.O.?

Di episode 15, Yeon He sudah memperlihatkan keinginannya untuk berkencan dengan Chanyeol. Sayangnya, karena sibuk mencari Suho yang menghilang dari rumah sakit, Chanyeol tak mengecek pesan ajakan kencan Yeon He.

Adegan di drama seri 'EXO Next Door' Episode 15. Foto: Daily Motion

Jika berakhir bahagia, maka Yeon He akan memilih Chanyeol sebagai pacarnya. Hal ini nampak dari preview adegan 16. Meskipun D.O. datang, Chan Yeol tak mau beranjak.

Baca Juga: Xiumin EXO Jajal Peruntungan di Film 'Kim Sun Dal'

Bahkan saat D.O. mengajak Yeon He beranjak dari taman, Yeon He tak bersedia. Dia memilih untuk tetap menunggu, meskipun sudah empat jam berlalu. D.O. sepertinya akan patah hati.

Adegan di drama seri 'EXO Next Door' Episode 15. Foto: Daily Motion

Apalagi saat melihat adegan Chanyeol berlari ke taman mencari Yeon He. Tapi Si Pipi Merah nampaknya sudah pergi. Apa yang akan terjadi di akhir EXO Next Door? 

 

 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading