Sukses

Entertainment

Prilly Latuconsina Ucapkan Selamat Isra Miraj

Fimela.com, Jakarta Prilly Latuconsina mengawali aktifitasnya di hari libur Isra Miraj ini dengan sebuah ucapan indah untuk para penggemarnya. Ia mengucapkan selamat Isra Miraj 1436 H hari ini untuk penggemarnya muslimnya yang merayakan hari libur nasional ini.

“Selamat memperingati #IsraMiraj Nabi Muhammad buat kamu yang merayakan! :D” kata bintang sinetron Ganteng Ganteng Serigala ini melalui akun twitternya @PrillieyBie pada Sabtu (16/5/2015) pagi.

 

Seruan pagi dari perempuan kelahiran Tangerang, 15 Oktober 1996 ini langsung disambut antusias para followers-nya. “sama2 kak ii,” sahut pemilik akun twitter @ alicious_medan. Sedangkan pemilik akun @ RAIN & FAHRI I♥U menimpali ucapan itu dengan kicauan singkat “iya kak illy.”

Prilly memang sengaja memberikan perhatian kepada para penggemarnya di setiap momen spesial. Seperti Hari Raya Idul, Fitri, Hari Natal, Idul Adha, dan hari besar lainnya. Termasuk untuk peringatan Isra Miraj yang jatuh pada hari ini.

Prilly Latuconsina amat berterima kasih  pada Prillvers. (Instagram @prillylatuconsina96)

Semua itu dilakukan Prilly sebagai bentuk penghargaan kepada para penggemar yang sudah men-support kariernya selama ini. Buat Prilly penggemar adalah elemen penting dari perjalanan kariernya selama ini. Tanpa penggemar ia tak mungkin bisa sesukses sekarang ini. Saat ulang tahunnya pun ia rayakan bersama para penggemar yang membuat komunitas bernama Prillvers.

Baca juga: Prilly Latuconsina selalu Berterimakasih untuk Penggemar

Prilly Latuconsina berharap para penggemarnya yang memenuluk agama Islam bisa merayakan Isra Miraj sesuai dengan situasi dan kondisi did masing-masing tempat. “Kalau ada yang merayakan Isra Miraj dengan pengajian silahkan. Semoga semuanya bisa bermanfaat dan menambah keimanan pada Allah SWT,” harapnya.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading