Sukses

Entertainment

Krisdayanti: Saya Dukung Pendidikan Nasional

Fimela.com
Krisdayanti tak hanya peduli terhadap perkembangan musik di Tanah Air. Salah satu Diva ini juga peduli terhadap perkembangan pendidikan. Sebagai penyanyi, KD, begitu ia akrab disapa, juga memberikan dukungan terhadap dunia pendidikan nasional. Hal tersebut dilakukan Krisdayanti  agar pendidikan di Indonesia menjadi lebih baik.

"Jadi, dukungannya mudah-mudahan kurikulum nasional semakin lebih padat singkat. Seperti di luar negeri, kurikulumnya cuma 6, tapi jelas pasti," tutur Krisdayanti di Rossi Musik, Fatmawati, Jakarta Selatan, Jumat (30/4/2015).

([Baca juga: Eksklusif] Spirit Krisdayanti](2212238 ""))

Krisdayanti

Dalam pemerintahan Presiden Jokowi, sistem pendidikan untuk para siswa sekolah telah berubah. Sebelumnya, para siswa diharuskan mengikuti ujian nasional sebagai salah satu penentu kelulusan siswa, tapi  kini sistem tersebut telah dihapus.

"Supaya anak nggak stres orang tua nggak stres, kan kasian.  Masa sekolah 3 tahun hasilnya 3 hari. Kan nggak wajar ya, makanya ada anak SMP yang gantung diri," ungkap penyanyi yang akan menggelar konser itu.

(Baca juga: Senjata Rahasia Krisdayanti di Konser Traya)

  Krisdayanti (Wimbarsana/Bintnag.com)

Meskipun demikian, istri Raul Lemos itu selalu mendukung kebijakan pemerintah. Dia mau pendidikan di Indonesia dapat bersaing dengan pendidikan dari bangsa-bangsa lain.

"Tapi saya mendukung apapun kebijakan tentang pendidikan. Yang pasti, sekarang saya percaya kita punya nilai pendidikan yang progresif di dunia pendidikan," ujar Krisdayanti itu.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading