Fimela.com, Jakarta Robert Downey Jr yang terkenal dengan pemerannya sebagai Iron Man dalam film Avengers ini dikabarkan melakukan walk out saat wawancara eksklusif dengan Channel 4. Wawancara tersebut dipandu oleh reporter Krishnan Guru-Murty, awalnya wawancara tersebut membahas film terbarunya, Avengers Age of Ultron.
Namun semua berantakan ketika sang reporter mulai 'usil' dengan menanyakan perihal kehidupan pribadi sang aktor. Aktor kelahiran New York, 4 April 1965 ini memang terkenal tertutup jika ditanya soal masalah pribadi. Selama ini, Robert Downey Jr juga selektif dalam memilih undangan wawancara, dan ia hanya mau menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan masalah pekerjaan.
Advertisement
Wawancara eksklusif ini berantakan ketika Guru-Murty menanyakan masa lalu Robert Downey Jr saat berada di penjara karena tersandung masalah obat-obatan. Jelas saja pertanyaan itu tidak dijawab oleh pemeran Iron Man ini, namun Guru-Murty tidak berhenti dengan keusilannya.
Baca juga: Robert Downey, Antara Kehidupan Nyata dan Peran di Avengers
Guru-Murty seperti menaruh bara api pada kepala Robert Downey Jr, saat ia menanyakan perihal hubungan dengan ayahnya. Tentu saja pertanyaan ini membuat sang Iron Man marah dan meninggalkan ruangan wawancara.
Robert Downey bukanlah selebriti Hollywood pertama yang mempunyai 'masalah' dengan Krishnan Guru-Murty. Sebelumnya Guru-Murty juga pernah membuat masalah dengan Quentin Tarantino saat ia menanyakan adegan kekerasan dalam film Django Unchained.