Sukses

Entertainment

Cara Maia Estianty Hindari Gigi Kuning

Fimela.com, Jakarta Jika Anda bergigi kuning, tentu akan mengganggu dan merusak kecantikan. Tak percaya? Tanya saja pada penyanyi Maia Estianty. Untuk menghindari gigi kuning, ia sangat rajin menggosok gigi.

Apalagi, mantan istri Ahmad Dhani tersebut penggila kopi. Jika orang biasa hanya menyikat gigi pada saat sebelum dan sesudah tidur, Maia mengaku bisa lebih dari itu. "Aku gosok gigi bisa berkali-kali karena kopi itu. Aku kan peminum gila kopi. Abis minum kopi biasanya langsung gosok gigi," kata Maia Estianty di Hotel Double Tree, Cikini, Jakarta Pusat, Selasa (14/4/2015).

Maia Estianty. (Galih W. Satria/Bintang.com)

(Baca juga: Demi Kesehatan, Maia Estianty Suka Cabut Gigi)

Selain menggosok gigi dengan teratur, pelantun tembang Buaya Darat itu juga pernah melakukan perawatan pemutihan gigi guna mendapatkan warna gigi yang putih berkilau. Menjadi seorang penggila kopi, Maia tak ingin giginya menguning. "Pernah di-bleaching, karena aku kan peminum kopi. Jadi, harus di-bleaching sesekali. Karena nggak bisa dipungkiri, gigi bisa jadi kuning kalau minum kopi terus," tutur ibu dari Ahmad Gazali, El Jalaluddin Rumi, dan Ahmad Abdul Qodir Jaelani.

Maia Estianty (Panji Diksana)

Bagi wanita kelahiran Surabaya, Jawa Timur, 27 Januari 1976 ini perawatan gigi menjadi salah satu prioritasnya. Ia rela menjalani perawatan yang relatif mahal demi gigi yang sehat dan cantik. Salah satu perawatan yang rutin ia lakukan adalah pembersihan karang gigi. "Suka bersihin karang gigi, biasanya setahun sekali," ujar Maia Estianty.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading