Fimela.com, Jakarta Dinda Kanya Dewi berperan sebagai ibu hamil dalam film 'Tuyul'. Terbawa oleh perannya, Dinda mengaku ingin benar-benar hamil. wah padahal belum menikah ya?
Menurut Dinda, menjadi seorang aktor harus mempunyai tuntutan untuk memerankan karakter tokoh dalam film yang diperankan. Meskipun dalam kehidupan sehari-hari, sang aktor mempunyai latar belakang sifat yang sangat berlawanan.
Advertisement
Bagi Dinda Kanya Dewi, berperan dengan karakter-karakter yang berbeda itu sudah menjadi tuntutan dan tugas yang sudah diamanatkan bagi sang aktor. "Kan itu tugas seorang aktor untuk menjadi karakter apapun yang diamanatkan untuk kita, mau karater antagonis ataupun prontagonis," tutur Dinda Kanya Dewi di XXI Setiabudi, Kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu (8/4/2015).
Namun, aktris kelahiran balik papan ini mengaku tidak mudah dalam memerankan karakter yang berbeda dengan latarbelakang dari sang aktor. Ia mengibaratkan seperti kenalan orang baru, kita tidak akan langsung memahami orang itu, masih harus ada pendekatan, disitu letak kesulitan yang diakui oleh Dinda.
"Selalu ada kesulitan, buat aku pertama kali kita bertemu karakter sama aja kita kenalan dengan orang baru, kan ga langsung deket, itu kesulitan diawal yang selalu aku dapetin," lanjutnya.
Kesulitan ini diakali oleh Dinda dengan berbagai cara, salah satunya ia menghabiskan waktu untuk mendalami karakter lewat diskusinya dengan sang penulis karakter. "Banyak, salah satunya saya ngobrol banyak dengan si penulis karakter," tambahnya
Seperti yang ada dalam tokoh film Tuyul ini, Dinda Kanya Dewi harus memerankan tokoh ibu yang sedang mengandung meskipun ia belum pernah mengalaminya, namun disamping itu, ada rasa keinginan bagi Dinda Kanya Dewi setelah memerankan ibu hamil untuk segera menjadi seorang ibu dan mengandung. "Ketika memerankan tokoh yang mengandung jadi kepikiran kapan ya bisa kaya gini," tandasnya.