Sukses

Entertainment

KD Berubah, Yuni Shara Curiga pada Raul Lemos

Fimela.com, Jakarta Yuni Shara merasa ada perubahan signifikan yang terjadi terhadap Krisdayanti. Kakak kandung penyanyi yang akrab disapa KD itu merasa kalau Yanti tak seperti yang dulu. Dan Yuni mencurigai Raul Lemos sebagai orang di balik perubahan Krisdayanti.

Namun, kecurigaan Yuni Shara adalah kecurigaan yang positif. Pasalnya, salah satu diva Indonesia itu justru berubah ke arah yang lebih baik. "Mungkin setiap suami memiliki aturannya sendiri dan saya enggak tahu Raul membentuk Yanti seperti apa. Tapi yang pasti Yanti tidak lagi seperti dulu," kata Yuni Shara di kediaman Krisdayanti, Jeruk Purut, Jakarta Selatan (24/3/2015). (Baca juga: Takut Raul Cemburu, KD Makin Mantap Kenakan Hijab)

Krisdayanti

Yuni mengatakan jika sinergi antara Raul Lemos dan Krisdayanti begitu terlihat. Karena menurutnya untuk berubah ke arah yang lebih baik tak hanya cukup peran satu orang saja.

"Saya tidak tahu pasti, tapi yang jelas mereka bersinergi. Saya ga bisa bilang cuma satu orang saja yang mengambil peran karena kalau satu orang saja tapi tidak didukung dengan yang lain tidak akan terjadi," lanjutnya.

[Bintang] Krisdayanti

KD lebih dewasa dan terarah. Itulah yang dilihat oleh sang kakak. Dan ia yakin bahwa perubahan seseorang pasti karena pengaruh orang-orang terdekatnya yang setiap saat selalu berada di sampingnya.

"Kadang kita suka melihat seseorang itu menjadi gimana kan tergantung siapa yang ada di sampingnya. Jadi memang Yanti lebih dewasa, lebih well planning, lebih terarah," tandas Yuni Shara.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading